Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Pada Materi Trigonometri Kelas X SMA Negeri 1 Belik Berdasarkan Teori Newman

Latifah, Siti (2024) Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Pada Materi Trigonometri Kelas X SMA Negeri 1 Belik Berdasarkan Teori Newman. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.

[img] Text
2620103_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2620103_Full Text.pdf

Download (2MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Matematika merupakan suatu kebutuhan penting dalam kehidupan manusia. Kesalahan merupakan suatu aspek yang paling mendasar dan dapat bermanfaat dalam suatu proses pembelajaran. Akan tetapi, dengan adanya kesalahan dapat mengurangi kepercayaan diri siswa dalam menghadapi kesulitan/masalah, yang dapat menyebabkan penurunan ketrampilan mereka. Dalam mengerjakan soal matematika itu sangat umum jika melakukan kesalahan. Walaupun demikian, apabila siswa secara konsisten mengalami kesalahan dalam memecahkan masalah matematika, maka akan muncul permasalahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kesalahan yang terjadi saat siswa menyelesaikan soal cerita yang melibatkan materi trigonometri berdasarkan teori newman. Penelitian ini dilakukan di kelas X.8 SMAN 1 Belik dengan menggunakan metode tes dan wawancara. Subyek yang diwawancarai sebanyak 5 siswa yang diambil dari letak kesalahan yang bervariasi. Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian adalah deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes tertulis, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil dari penelitian ini memberikan kesimpulan (1) Letak kesalahan langkah membaca sebanyak 0%, langkah memahami soal sebanyak 38,04%, langkah transformasi sebanyak 15,47%, langkah proses penyelesaian sebanyak 79,34%, dan langkah kesimpulan jawaban akhir sebanyak 79,98%. (2) Faktor penyebab siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita trigonometri berdasarkan teori newman yaitu siswa lupa, kurang teliti, cenderung ingin menjawab singkat, tergesa-gesa dalam membaca dan memahami soal yang ada, siswa tidak memahami maksud yang ada pada soal, salah memisalkan yang diketahui dan ditanyakan pada soal, tidak paham dengan perkalian trigonometri, tidak paham menentukan langkah pengerjaan, pusing melihat soal, malas dengan soal cerita, dari awal sudah terlanjur tidak paham, melihat soal sudah bingung, dan malas mengecek kembali. (3) Terdapat beberapa solusi untuk mengatasi kesalahan yang dilakukan oleh para siswa yaitu siswa harus mampu membaca soal dengan benar dan teliti, memahami soal dengan seksama, melakukan transformasi dengan benar, melakukan proses penyelesaian dengan tepat, dan melakukan pengambilan kesimpulan jawaban akhir dengan benar.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMahmudah, UmiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Analisis Kesalahan, Soal Cerita, Trigonometri, Teori Newman.
Subjects: 500 NATURAL SCIENCE AND MATHEMATICS (ILMU PENGETAHUAN DAN MATEMATIKA) > 510 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris Matematika
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 15 Mar 2024 02:32
Last Modified: 24 Jun 2024 05:08
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7436

Actions (login required)

View Item View Item