Tinjauan Hukum Islam Terhadap Ta’aruf Melalui Media Sosial (Studi Kasus Peserta Ta’aruf Di Instagram). Skripsi Jurusan Hukum Keluarga Islam Fakultas Syari’ah Institut Agama Islam Negeri Pekalongan

Khairunnisa, Khairunnisa (2021) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Ta’aruf Melalui Media Sosial (Studi Kasus Peserta Ta’aruf Di Instagram). Skripsi Jurusan Hukum Keluarga Islam Fakultas Syari’ah Institut Agama Islam Negeri Pekalongan. Diploma thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
2011115073-Bab1&5.pdf

Download (5MB)
[img] Text
2011115073-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Khairunnisa. 2011115073. 2021 Tinjauan Hukum Islam Terhadap Ta’aruf Melalui Media Sosial (Studi Kasus Peserta Ta’aruf Di Instagram). Skripsi Jurusan Hukum Keluarga Islam Fakultas Syari’ah Institut Agama Islam Negeri Pekalongan. Dosen pembimbing Dr. Ali Muhtarom, M.H.I. Ta’aruf merupakan proses penjajakan dan mengenal calon pasangan hidup yang prosesnya melalui perantara atau bisa menggunakan lembaga yang dapat di percaya sebagai mediator. Ta’aruf bukanlah pacaran islami, karena ta’aruf prosesnya cepat. Allah menggariskan setiap pasangan yang akan menikah untuk melakukan ta’aruf sebelum melakukan akad nikah. Kemajuan teknologi lebih mempermudah perempuan dan laki-laki melakukan perkenalan dengan media sosial, salah satunya melalui instagram. Berawal dari maraknya orang-orang melakukan hijrah, membuat beberapa komunitas atau kelompok organisasi Islam mendirikan akun ta’aruf media sosial di instagram. Banyaknya akun ta’aruf di instagram membuat para admin berlomba-lomba memberikan kemudahan menjadi member akun tersebut. Kemudahan tersebut diantaranya, murahnya biaya admin, mudahnya peserta atau non peserta mengakses data pribadi seseorang, sampai kemudahan ta’aruf sesuai domisili peserta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Data yang dikumpulkan dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah deskripsi kualitatif. Dalam hal ini peneliti mendeskripsikan hal-hal yang berhubungan dengan ta’aruf media sosial di instagram melalui peserta yang melakukan ikhtiar, untuk mendapatkan pasangan yang di inginkan sebagai langkah awal menuju pernikahan. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa ta’aruf media sosial dapat dijadikan salah satu media pencarian pasangan suami atau istri yang di inginkan, yaitu dengan tetap mengutamakan agama sebagai kriteria utama dan kerelaan dari keduanya. Hal ini di karenakan proses ta’aruf dilakukan dalam waktu yang singkat. Kurang lebih 3-6 bulan. Sehingga dengan begitu keduanya akan ridho menerima baik dan buruk pasangan yang dipilih melalui ta’aruf media sosial.

Item Type: Thesis (Diploma)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMuhtarom, AliUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Ta’aruf, Media Sosial, Pencarian Jodoh
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4 Fikih, Fiqih, Fiqh, Hukum Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 346.01 Domestic Relations, Family Law, Marriage/Hukum Keluarga, Hukum Pernikahan
Divisions: Fakultas Syariah > Prodi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Asefuddin Riza
Date Deposited: 18 Mar 2024 03:18
Last Modified: 18 Mar 2024 03:18
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7482

Actions (login required)

View Item View Item