Sedekah Sebagai Media Amal Spiritual Untuk Meningkatkan Kepedulian Sosial (Studi Kasus: Komunitas Anak Punk Gubug Tani Di Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah)

Bayusaseno, Arga (2021) Sedekah Sebagai Media Amal Spiritual Untuk Meningkatkan Kepedulian Sosial (Studi Kasus: Komunitas Anak Punk Gubug Tani Di Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah). Undergraduate Thesis thesis, Institut Agama Islam Negeri Pekalongan.

[img] Text
Bab I-V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Islam mengajarkan kepada pemeluknya untuk berbuat amal kebajikan yang tidak ada putus-putusnya kepada sesama-Nya, berbuat kebajikan itu dapat berupa sebuah materi ataupun non-materi. Bersedekah adalah wujud rasa syukur atas karunia Allah yang telah diberikan kepada kita. Sedekah mempunyai sisi spiritual yang sangat penting, dari sisi spiritual sedekah merupakan manifestasi atas keimanan seseorang dalam bentuk kepekaannya terhadap realitas sosial di sekitarnya. Spiritual dalam kehidupan adalah inti dari kehidupan, spiritual adalah kesadaran tentang diri dan kesadaran individu tentang asal, tujuan, dan nasib. Dengan spiritual akan dapat menemukan makna hidup di kehidupannya dan bahkan hidup akan lebih bermakna dengan spiritual. Ada berbagai macam bentuk ritual atau amal untuk mendapatkan makna spiritual dalam Islam salah satu diantaranya yaitu dengan bersedekah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengamalan sedekah sebagai media amal spiritual untuk meningkatkan kepedulian sosial bagi anggota komunitas Gubug Tani di Kajen Kabupaten Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah studi kasus lapangan dengan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan observasi langsung. Semua data di analisis menggunakan metode analisis deskriptif dengan teknik interaktif. Secara praktis, dapat dijadikan sebuah referensi bagi praktisi dan mahasiswa Tasawuf dan Psikoterapi, bahwa sedekah memiliki makna spiritual yang sangat dalam serta sebagai bahan pijakan untuk penelitian selanjutnya. Di dalam penelitian ini diperoleh beberapa hasil dan data, antara lain: pertama, Komunitas anak punk Gubug Tani ada kegiatan rutinan yaitu membuat aksi peduli lingkungan sosial-kealaman, aksi sedekah solidaritas sandang pangan dan workshop berbagi pengetahuan serta semangat kepada teman-teman di jalanan dan daerah tetangga kota. Serta yang kedua, sedekah yang dilakukan oleh komunitas anak punk Gubug Tani adalah sebagai amal spiritual untuk menemukan makna hidup di kehidupan setiap anggotanya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhanafi, ImamUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Sedekah Sebagai Media Amal Spiritual Untuk Meningkatkan Kepedulian Sosial
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X5.2 Tasawuf
600 TECHNOLOGY AND APPLIED SCIENCES (TEKNOLOGI DAN ILMU TERAPAN) > 610 Medical and Medicine Science(IlmuKedokteran dan Ilmu Pengobatan) > 615.8 Physical Therapies and Kinds of Therapics/Terapi Fisik dan Jenis-jenis Terapi
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 24 Apr 2024 03:08
Last Modified: 24 Apr 2024 03:08
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8126

Actions (login required)

View Item View Item