Pelaksanaan bimbingan pra nikah bagi calon pengantin dalam membentuk pemahaman tentang tanggung jawab sebagai Suami Istri di KUA Pekalongan barat

Setianingrum, Ajeng Dewi. (2021) Pelaksanaan bimbingan pra nikah bagi calon pengantin dalam membentuk pemahaman tentang tanggung jawab sebagai Suami Istri di KUA Pekalongan barat. Undergraduate Thesis thesis, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan.

[img] Text
Bab I-V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Bimbingan pra nikah yang dilakukan oleh KUA Kecamatan Pekalongan Barat, berbeda dengan bimbingan pra nikah yang dilakukan oleh BP4 Kota Pekalongan. Bimbingan pra nikah di KUA Kecamatan Pekalongan Barat dilakukan dengan model mandiri oleh penyuluh dengan Calon Pengantin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemahaman calon pengantin tentang tanggung jawab sebagai suami istri dan pelaksanaan bimbingan pra nikah dalam pemahaman akan tanggung jawab sebagai suami istri. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berbentuk kualitatif. Untuk memperoleh data yang diperlukan, maka teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif kualitatif. Hasil penelitian adalah pemahaman calon pengantin KUA Kecamatan pekalongan Barat tentang tanggungjawab sebagai suami istri pada umumnya masih kurang karena pemahaman yang dimiliki hanya sebatas pada kewajiban suami sebagai pencari nafkah dan istri menjadi ibu rumah tangga yang baik serta mengurus anak. Pelaksanaan bimbingan pra nikah KUA Kecamatan Pekalongan Barat dalam menumbuhkan pemahaman akan tanggung jawab sebagai suami istri dilakukan oleh coordinator/penyuluh KUA Pekalongan Barat dengan metode ceramah, adapun materi yang disampaikan meliputi beberapa undang-undang yang berkaitan dengan perkawinan. Selain itu disampaikan juga materi mengenai psikologi perkawinan dan berbagai hal baik dari segi agama maupun manajemen.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorZulfa, NadhifatuzUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Bimbingan, Pra Nikah, Tanggungjawab, Suami-Istri
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 24 Apr 2024 06:56
Last Modified: 24 Apr 2024 06:56
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8132

Actions (login required)

View Item View Item