Efektivitas Model Pembelajaran Discovery Learning terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa Materi Teorema Pythagoras pada Kelas VIII SMP Negeri 2 Kajen

Latifah, Nurul (2024) Efektivitas Model Pembelajaran Discovery Learning terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa Materi Teorema Pythagoras pada Kelas VIII SMP Negeri 2 Kajen. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.

[img] Text
2620063_Cover_Bab I dan bab V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2620063_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/portal-pustak...

Abstract

Discovery learning merupakan model pembelajaran yang berfokus pada siswa sebagai subjek aktif dalam proses pembelajaran. SMP Negeri 2 Kajen pembelajaran matematikanya masih menggunakan pembelajaran yang bersifat konvensional dan pada akhirnya proses komunikasi pada saat pembelajaran hanya bersifat satu arah. Terutama pada materi Pythagoras, saat menggunakan prinsip dari Teorema Pythagoras mereka seringkali kesulitan dalam menuliskan rumus dari Teorema Pythagoras yang sesuai dengan soal. Dari alasan tersebut maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang efektivitas model pembelajaran discovery learning terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa materi Teorema Pythagoras pada kelas VIII SMP Negeri 2 Kajen. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: 1) Bagaimana penerapan model pembelajaran discovery learning di kelas VIII pada materi Teorema Pythagoras di SMP Negeri 2 Kajen? 2) Apakah model pembelajaran discovery learning efektif terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa kelas VIII pada materi Teorema Pythagoras di SMP Negeri 2 Kajen? Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui penerapan model pembelajaran discovery learning di kelas VIII pada materi Teorema Pythagoras di SMP Negeri 2 Kajen 2) Untuk mengetahui apakah model pembelajaran discovery learning efektif terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa kelas VIII pada materi Teorema Pythagoras di SMP Negeri 2 Kajen. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Quasi-eksperiment dengan desain penelitian berupa nonequivalent control group design dengan teknik deskriptif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 64 siswa, dimana 32 siswa kelas VIII D sebagai kelas eksperimen dan 32 siswa kelas VIII E sebagai kelas kontrol. Pengambilan data dilakukan dengan tes dan observasi. Hasil dari penelitian menunjukkan: 1) Berdasarkan hasil observasi menunjukkan bahwa pelaksanaan model discovery learning terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Kajen pada materi Teorema Pythagoras dinyatakan berhasil sesuai dengan langkah-langkah selama pembelajaran dilaksanakan 2) Hasil uji independen t-test, nilai t_hitung > t_tabel yaitu 4,501 > 1.671 dengan nilai Sig (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Hasil N-gain (%) model pembelajaran discovery learning lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan komunikasi matematika siswa dari pada model pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAnnur, Aan FadiaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Discovery Learning, Kemampuan Komunikasi Matematika
Subjects: 500 NATURAL SCIENCE AND MATHEMATICS (ILMU PENGETAHUAN DAN MATEMATIKA) > 510 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris Matematika
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 13 Jun 2024 03:30
Last Modified: 13 Jun 2024 07:05
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8428

Actions (login required)

View Item View Item