Penerapan Fungsi Manajemen Dakwah Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Santri di Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in Desa Pandansari

Silviana, Silviana (2024) Penerapan Fungsi Manajemen Dakwah Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Santri di Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in Desa Pandansari. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.

[img] Text
3617036_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
3617036_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (454kB)
[img] Text
3617036_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (415kB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/portal-pustak...

Abstract

Penelitian ini didasari bahwa penerapan fungsi manajemen dalam sebuah lingkup kegiatan yang terorganisir seperti di Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in dirasa penting untuk mencapai tujuan dari pendidikan agama yakni agar santri menjadi muslim yang berakhlaqul karimah. Dan kebanyakan masyarakat sekitar pandansari memilih Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in sebagai tempat menimba ilmu agama putra putrinya karena lokasinya yang strategis dan berprestasi. Pengajaran yang dilakukan di Madrasah diniyah Hidayatul Mubtadi’in juga berpengaruh terhadap motivasi belajar dan hasil belajar santri. Penelitian skripsi ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif atau penelitian lapangan yaitu penelitian yang bersifat menggambarkan atau menguraikan sesuatu hal menurut apa adanya. Dalam teknisnya metode penelitian yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data-data terkumpul, dilakukan klasifikasi, editing dan penyajian data. Kemuadian dilakukan pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in Desa Pandansari telah melakukan penerapan fungsi manajemen dakwah yang sudah berjalan dengan baik sebagaimana pada proses kegiatan meliputi adanya musyawarah yang merupakan perencanaan, pembagian wali kelas yang merupakan pengorganisasian, poin penting dalam pelaksanaan penerapan fungsi manajemen dengan melaksanakan jadwal pembelajaran tetap yang merupakan penggerakkan serta evaluasi yang merupakan pengawasan. Motivasi belajar santri di Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in juga menjadi lebih baik yang ditunjukkan dengan sudah tercapainya empat indikator motivasi belajar diantaranya adanya rasa ingin tahu dalam belajar yang ditunjukkan dengan saat kegiatan pembelajaran santri aktif bertanya mengenai materi, memiliki jiwa semangat belajar ditunjukkan dengan tetap berangkat ke madin meskipun hujan, adanya penghargaan dalam belajar ditunjukkan dengan pemberian piala dan hadiah pada santri yang berprestasi saat acara haflah akhirussanah, serta adanya harapan dan cita-cita di masa depan yang ditunjukkan dengan menjadikan para santri termotivasi untuk lebih giat belajar dan memiliki kebiasaan yang lebih baik serta berakhlaqul karimah. Kata kunci : Penerapan Fungsi Manajemen Dakwah, Motivasi Belajar, Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorBhakti, Wirayudha PramanaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Penerapan Fungsi Manajemen Dakwah, Motivasi Belajar, Madrasah Diniyah Hidayatul Mubtadi’in
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Manajemen Dakwah
Depositing User: UIN Gus Dur FUAD
Date Deposited: 14 Jun 2024 06:41
Last Modified: 04 Jul 2024 04:53
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8459

Actions (login required)

View Item View Item