Peran Kepala Madrasah Dalam Pengembangan Kompetensi Profesional Guru Pengampu Kelas Rendah Di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan

Arifiani, Amila (2024) Peran Kepala Madrasah Dalam Pengembangan Kompetensi Profesional Guru Pengampu Kelas Rendah Di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2317230_Cover_Bab I Dan Bab V.pdf

Download (539kB)
[img] Text
2317230_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Hubungan antara kepala madrasah serta profesional guru adalah sama-sama penting. Seorang guru pengampu kelas rendah diharap mempunyai tingkat profesional tinggi karena menghadapi siswa yang karakter dan sikapmya sedang pada tahap penyesuaian yang lebih baik dan matang. Tingkat suatu kompetensi professional pendidik dikarenakan faktor internal personal yakni bagaimana sikap dan tanngung jawab guru dalam pekerjaannya. Namun ada pula faktor dari luar yang diprediksi dapat mempengaruhi, seperti peran serta kepemimpinan kepala madrasah sebagai pemegang kendali. Di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan peneliti ingin mengetahui peran kepala madrasah dalam pengembangan kompetensi professional guru, sehingga peneliti memaparkan beberapa rumusan masalah sebagai berikut: 1.) Bagaimana peran kepala madrasah dalam pengembangan kompetensi profesional guru pengampu kelas rendah di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan?; 2.) Apa saja faktor pendukung dan penghambat kepala madrasah dalam pengembangan profesional guru pengampu kelas rendah di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan?. Adapun tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan peran kepala madrasah perihal pengembangan kompetensi profesional guru pengampu kelas rendah di MI Salafiyah Jenggot 04 Pekalongan serta mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat kepala sekolah dalam mengembangkan kompetensi professional guru pengampu kelas rendah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah peran kepala madrasah dalam mengembangkan kompetensi profesional guru pengampu kelas rendah di MIS Jenggot 04 Pekalongan yaitu: Memberikan dorongan/motivasi kepada guru pengampu kelas rendah untuk terus mengembangkan ilmu serta wawasan keguruan dan juga menyertakan para guru pengampu kelas rendah dalam kegiatan-kegiatan guna menunjang kompetensi profesionalnya. Selanjutnya terdapat: (1) faktor pendukungnya yaitu: Adanya semangat dan komitmen dari guru. Adanya perkembangan teknologi serta adanya fasilitas sekolah yang memadai. (2) faktor penghambatnya, yaitu: Kurangnya wawasan dan pengalaman guru serta adanya keterkaitan usia guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAfroni, AkhmadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Peran Kepala Madrasah, Kompetensi Profesional Guru, Kelas Rendah.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 24 Jun 2024 04:58
Last Modified: 24 Jun 2024 04:58
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8543

Actions (login required)

View Item View Item