Soleh, Nur (2024) Pembentukan karakter disiplin dan tanggung jawab melalui penerapan apel pagi di SMK Diponegoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
2117082_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf Download (1MB) |
|
Text
2117082_FULL TEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
2117082_LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Dalam era globalisasi, dampak negatif terhadap pola pikir dan perilaku remaja, termasuk kenakalan, menjadi lebih nyata. Kurangnya pendidikan karakter menjadi salah satu penyebab. Sekolah menengah kejuruan (SMK) di Indonesia, seperti SMK Dipenogoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan, telah mengimplementasikan pendidikan karakter. Apel pagi di SMK Dipenogoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan dianggap sebagai kegiatan penting yang berperan besar dalam membentuk karakter siswa, mendorong mereka untuk hidup dalam lingkungan baik, disiplin, dan bertanggung jawab. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan pelaksanaan apel pagi dalam membentuk karakter disiplin dan tanggung jawab di SMK Dipenogoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan, (2) mendeskripsikan faktor penghambat dan pendorong pelaksanaan apel pagi dalam meningkatkan karakter disiplin dan tanggung jawab di SMK Dipenogoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan. Metode kualitatif digunakan dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif dengan langkah-langkah: Kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berikut adalah rumusan (1) Bagaimana Pembentukan Karakter Disiplin Dan Tanggung Jawab Melalui apel pagi di SMK Diponegoro Karanganyar Kabupaten Pekalongan? (2) Apa Saja Faktor Pendukung dan Penghambat Pembentukan Karakter Disiplin dan Tanggung Jawab Melalui Apel Pagi Bersama di SMK Diponegoro Kabupaten Pekalongan? Hasil penelitian menunjukkan (1) bentuk kegiatan apel pagi melibatkan aspek pelaksanaan, waktu, pelaksana, materi kegiatan, dan sanksi. Dampaknya adalah siswa mampu mengaplikasikan karakter disiplin dan tanggung jawab di sekolah dan di rumah. (2) Faktor penghambat meliputi kurangnya niat siswa, kurangnya pendidikan di luar sekolah, dan tidak adanya pendamping kegiatan apel. Faktor pendorong melibatkan niat siswa untuk menjadi lebih baik, semangat mengikuti apel, peraturan yang mewajibkan apel, serta adanya fasilitas sarana dan prasarana
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Apel pagi, disiplin, dan tanggung jawab | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Ftik | ||||||||
Date Deposited: | 16 Jul 2024 07:32 | ||||||||
Last Modified: | 06 Aug 2024 03:27 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8998 |
Actions (login required)
View Item |