Pelaksanaan kegiatan tawajjuhan di pondok pesantren Luqman Hakim Kajen, Pekalongan (studi living qur’an)

Fitriani, Tri Ayu (2024) Pelaksanaan kegiatan tawajjuhan di pondok pesantren Luqman Hakim Kajen, Pekalongan (studi living qur’an). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3120002_Cover_Bab I & Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3120002_FullText.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Living Qur’an merupakan penelitian yang mengkaji tentang fenomena yang terjadi di tengah masyarakat muslim. Living Qur’an disebut juga dengan al-Qur’an yang hidup di tengan masyarakat. Disebut sebagai al-Qur’an yang hidup di tengah masyarakat karena masyarakat mengamalkan al-Qur’an dengan cara yang berbeda. Bentuk-bentuk pengamalan masyarakat terhadap al-Qur’an bisa berupa pengamalan al-Qur’an sebagai do’a untuk pengobatan, menjadi alQur’an sebagai penolak bala’ yang ditulis di dinding yang ada di luar dan di dalam rumah, keberadaan kelompok penghafal al-Qur’an, keberadaan kelompok yang membaca atau mengkaji kandungan alQur’an. Dalam penelitian tradisinnya menggunakan penelitian kualitatif yang dikaitkan dengan teori antropologi interpretatif dari Clifford Geertz, penelitian kualitatif adalah penelitian yang dilakukan secara langsung ke tempat yang akan diteliti dan alasannya dikaitkan dengan teori antropologi interpretatif ini karena sama-sama meneliti pengamalnya yaitu orang-orang yang menjalankan tradisi tawajjuhan dan ini dijadidikan sumber data dalam penelitian, seperti abah yai selaku pengasuh pondok pesantren, para asatidz, dan santri-santri yang menjalankan kegiatan tawajjuhan tersebut. Setelah sumber data sudah terkumpul di lanjutkan dengan teknik pengumpulan datannya yang meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya metode analisis yang digunakan yaitu analisis studi kasus-deret waktu. Hasil dari penelitiannya, yang pertama membahas tentang ayatayat al-Qur’an beserta tafsirannya yang jika dikaitkan dengan suatu kegiatan, selanjutnya baru dijelaskan gambaran secara umum kegiatan tawajjuhannya seperti pelaksanaan, tata cara, tempat dan waktu pelaksanaannya. Yang kedua, menjelaskan makna pembacaan Allahuhaq yang dikaitkan dengan surah al-Waqi’ah ayat 95 dan surah yusuf ayat 53 serta tafsirannya. Kegiatan yang ada di pondok pesantren luqman hakim kajen, pekalongan ini masuk ke dalam teori antropologi intrepetatif yang analisisnya menggunakan studi kasus karena alQur’an diterima dilihat dari para pengamalnnya, bagaimana respon mereka dan cara mereka memaknai pembacaan allahuhaq yang mencakup surah al-Waqi’ah dan surah yusuf yang harapannya agar orang yang menjalankan tradisi tawajjuhan ini bisa menjaga diri agar selalu memperhatikan hati dan nafsunnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorBakhri, Syamsul199109092019031013-
Uncontrolled Keywords: Studi Living Qur’an, Antropologi Interpretatif, Kegiatn Tawajjuhan
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X2.1 Ilmu Hadits
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir
Depositing User: UIN Gus Dur FUAD
Date Deposited: 18 Jul 2024 03:36
Last Modified: 02 Oct 2024 02:22
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/9113

Actions (login required)

View Item View Item