Pengaruh perhatian orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kabupaten Pekalongan

Nisa', Minhatun (2019) Pengaruh perhatian orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: https://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Skripsi ini merupakan suatu kajian untuk mengetahui pengaruh perhatian siswa terhadap motivasi belajar siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kab. Pekalongan. Perhatian merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar. Dapat dikatakan bahwa pehatian orang tua kepada anaknya dapat mempengaruhi prestasi belajar anak di sekolah. Apabila anak diperhatikan, akan menimbulkan ketenangan kepada mental anak, sehingga anak tidak terhalang untuk belajar dan apabila anak belajar dengan baik dengan sendirinya hasil belajar anak akan memuaskan. Latar belakang tersebut peneliti merumuskan masalah sebagai berikut: Bagaimana perhatian oang tua siswa kelas IV MIS Karangdadap Kab. Pekalongan. Bagaimana motivasi belajar siswa kelas IV MIS Karangdadap Kab. Pekalongan. Bagaimana pengaruh perhatian orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas IV MIS Karangdadap Kab. Pekalongan. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field observation). Sedangkan metode yang digunakan untuk mendapat data penulis menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan rumus regresi linear sederhana. Hasil penelitian ini pertama, perhatian orang tua siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kab. Pekalongan tergolong dalam kriteria cukup sebanyak 8 orang atau dengan prosentase 23,5 %. Kedua, motivasi belajar siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kab. Pekalongan tergolong pada kriteria kurang, yaitu dengan sebanyak 14 orang atau dengan prosentase 41,2 %. Ketiga, adanya pengaruh yang signifikan perhatian orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas IV di MIS Karangdadap Kab. Pekalongan. Hal ini terbukti berdasarkan perhitungan nilai distribusi F yang hasilnya F hitung > F tabel yaitu F hitung (17,00) > F tabel (1,37), maka H0 ditolak dan Ha diterima. Jadi, variabel independen (X) berpengaruh terhadap variabel dependen (Y).

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSuraji, ImamUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Perhatian Orang Tua, Motivasi Belajar
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.21 Pre School/Pendidikan Pra Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nani Nuryani
Date Deposited: 23 Jun 2020 07:05
Last Modified: 23 Jun 2020 07:05
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/938

Actions (login required)

View Item View Item