Progresifitas hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan beda agama (Studi Putusan Nomor 916/Pdt.P/2022/PN.Sby)

Afsa, Alifa Ulinnuha (2024) Progresifitas hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan beda agama (Studi Putusan Nomor 916/Pdt.P/2022/PN.Sby). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
1119067_COVER_BAB I & BAB V_ALIFA ULINNUHA.pdf

Download (5MB)
[img] Text
1119067_FULL TEXT_ALIFA ULINNUHA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
[img] Text
1119067_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (551kB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Hakim dalam memberikan pertimbangan terhadap putusan terkadang tidak hanya mengacu pada peraturan perundang-undangan saja, akan tetapi juga bisa mempertimbangkan aspek lain, baik filosofis maupun sosiologis. Seperti dalam penelitian ini, kasus perkawinan beda agama menjadi topik menarik lantaran muncul pertanyaan tentang bagaimana pertimbangan hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan beda agama dan tentang bagaimana progresifitas hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan pasangan beda agama. Jenis penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan perundang-undangan, pendekatan kasus dan pendekatan konseptual. Sumber data yaitu bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Bahan hukum primer diperoleh dari Undang-Undang Dasar 1945, Undang-Undang Perkawinan, Undang-Undang Administrasi Kependudukan, Undang-Undang Kekuasaan Kehakiman dan Putusan Nomor 916/Pdt.P/2022/PN.Sby. Sedangkan bahan hukum sekunder diperoleh dari buku, jurnal, skripsi dan tesis. Teori Pertimbangan Hakim dan Hukum Progresif serta Konsep Perkawinan Beda Agama sebagai pisau analisisnya. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data studi dokumen. Adapun teknik analisisnya bersifatpreskriptif analitif dengan logika penalaran hukum. Berdasarkan penelitian putusan Nomor 916/Pdt.P/2022/PN.Sby hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan beda agama sudah tepat dengan berprogresif pada pertimbangan-pertimbangan dasar baik filosofis maupun sosiologis. Hasil dari penelitian ini ialah menjawab tentang bagaimana pertimbangan hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan beda agama dan tentang bagaimana progresifitas hakim dalam mengabulkan permohonan perkawinan pasangan beda agama.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFuadi, M. Zulvi Romzul HudaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pertimbangan Hakim, Hukum Progresif, Perkawinan Beda Agama
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4 Fikih, Fiqih, Fiqh, Hukum Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 340 Law (Ilmu Hukum) > 346.01 Domestic Relations, Family Law, Marriage/Hukum Keluarga, Hukum Pernikahan
Divisions: Fakultas Syariah > Prodi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: UIN Gus Dur Fasya
Date Deposited: 25 Jul 2024 02:32
Last Modified: 26 Sep 2024 04:01
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/9466

Actions (login required)

View Item View Item