Pengaruh Self-Efficacy Terhadap Kemampuan Komunikasi dan Berpikir Kritis Matematis Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kesesi

Febrina, Firdausa (2024) Pengaruh Self-Efficacy Terhadap Kemampuan Komunikasi dan Berpikir Kritis Matematis Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kesesi. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H.Abdurrahman Wahid Pekalongan.

This is the latest version of this item.

[img] Text
2620094_Cover Bab I dan Bab V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2620094_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis dan berpikir kritis matematis merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh siswa dalam menghadapi tantangan di era revolusi industri 4.0. Tetapi fakta menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi dan berpikir kritis matematis cenderung masih rendah. Rendahnya kemampuan komunikasi dan berpikir kritis matematis disebabkan oleh banyak faktor, salah satunya yaitu self-efficacy. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menganalisis hubungan self-efficacy terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa, (2) Menganalisis hubungan self-efficacy terhadap kemampuan berpikir kritis matematis siswa, (3) Menganalisis hubungan self-efficacy terhadap kemampuan komunikasi dan berpikir kritis matematis siswa. Metode pada penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif jenis ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini yang mencakup total 280 siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kesesi. Sampel diambil sejumlah 34 siswa, dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dalam penelitian melalui beberapa teknik yaitu dari angket dan tes. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji MANOVA (multivariate analysis of variance). Hasil penelitan yang diperoleh menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh yang signifikan dari tingkat kategori self-efficacy terhadap kemampuan komunikasi matematis. Berdasarkan hasil uji MANOVA pada Univariat test, diperoleh nilai (sig. 0,001 < α = 0,05), serta nilai Fhitung = 8,925. Maka H0 ditolak dan H1 diterima (2) Terdapat pengaruh yang signifikan dari tingkat kategori self-efficacy terhadap kemampuan berpikir kritis matematis, diperoleh nilai signifikansi (sig. 0,000 < α = 0,05) dan nilai Fhitung = 8,925. Maka H0 ditolak dan H1 diterima. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan dari tingkat kategori self-efficacy terhadap kemampuan komunikasi dan berpikir kritis matematis. Berdasarkan hasil uji MANOVA pada Multivariat Test, diperoleh nilai signifikansi Wilks Lambda (sig. 0,000 < α = 0,05) dan nilai Fhitung = 6,387. Maka H0 ditolak dan H1 diterima.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMahmudah, UmiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Self-Efficacy, Komunikasi Matematis, Berpikir Kritis Matematis
Subjects: 500 NATURAL SCIENCE AND MATHEMATICS (ILMU PENGETAHUAN DAN MATEMATIKA) > 510 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris Matematika
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 29 Jul 2024 09:29
Last Modified: 29 Jul 2024 09:29
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/9827

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item