Pembentukan karakter cinta Al-Qur’an Melalui program pembiasaan tadarus Al-Qur’an di Smp Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan

Fatmala, Nurazizah (2024) Pembentukan karakter cinta Al-Qur’an Melalui program pembiasaan tadarus Al-Qur’an di Smp Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2119285_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2119285_FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
2119285_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dari pembiasaan tadarus Al-Qur’an yang dilakukan setiap pagi. Program pembiasaan tadarus Al-Qur'an memacu peserta didik agar mempunyai kebiasaan membersamai Al-Qur'an dan terbentuk karakter yang cinta Al-Qur'an. Dan dengan adanya program pembiasaan tadarus Al-Qur’an ini menjadi salah satu usaha yang dilakukan sekolah dalam membentuk karakter cinta Al-Qur’an serta meningkatkan kemampuan baca Al-Qur’an peserta didik. Maka dari itu, peneliti ingin mengetahui sejauh mana kegiatan tadarus Al-Qur’an dalam pembentukan karakter cinta Al-Qur’an peserta didik di SMP Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan. Rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi: (1) Pembentukan Karakter Cinta Al-Qur’an Peserta Didik di SMP Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan (2) Model Pelaksanaan Program Pembiasaan Tadarus Al-Qur’an dalam membentuk Karakter Cinta Al- Qur’an di SMP Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan (3) Kendala yang ada dalam Membentuk Karakter Cinta Al-Qur’an di SMP Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan Peneliti menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) dan pendekatan kualitatif dengan mengambil latar tempat di SMP Muhammadiyah Bligo Kabupaten Pekalongan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya dengan cara mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Peserta didik merasa gelisah hatinya sebelum melakukan kegiatan tadarus Al-Qur’an, kemudian fokus dalam melaksanakan pembelajaran kurang. Setelah mengikuti kegiatan tadarus Al-Qur’an peserta didik merasa hatinya lebih tenang dan menikmati dalam proses pelaksanaan pembelajaran di kelas kemudian fokus dalam pembelajaran juga lebih baik, serta peserta didik akan merasa kurang ketika tidak bertadarus Al-Qur’an, walau meninggalkannya hanya satu hari saja. Bukti cinta Al-Qur'an yang dilakukan salah satunya dengan adanya ekstrakurikuler tilawah. Dengan membiasakan membaca Al-Qur’an menjadikan peserta didik terbiasa dan termotivasi untuk terus berinteraksi dengan Al-Qur’an. Bahkan tumbuh adab-adab yang baik dalam diri peserta didik yang berkaitan dengan Al-Qur’an, salah satunya semangat menyelesaikan hafalan juz 30 hingga lanjut ke juz berikutnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPriyanto, ArisUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pembentukan, Karakter Cinta Al-Qur’an, Program Pembiasaan Tadarus Al-Qur’an
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 02 Aug 2024 03:42
Last Modified: 02 Aug 2024 03:42
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10223

Actions (login required)

View Item View Item