Implementasi Program Pembiasaan Sedekah dalam Upaya membangun Sikap Kepedulian Siswa Di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal

Luthfiyah, Daniyatul (2024) Implementasi Program Pembiasaan Sedekah dalam Upaya membangun Sikap Kepedulian Siswa Di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2319123_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (495kB)
[img] Text
2319123_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
18 LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (270kB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya program dari Madrasah Ibtidaiyah mengenai kebiasaan siswa agar terbiasa bersedekah dalam membangun sikap peduli kepada orang lain. Kegiatan ini penting untuk membantu siswa menjadi terbiasa bersedekah dalam kehidupan sehari-hari, penting untuk memperkenalkan mereka pada praktik tersebut sejak usia muda dan mengembangkan dalam diri mereka keinginan untuk melakukannya. Oleh karena itu, pembelajaran sedekah diperlukan di sekolah agar siswa dapat menangkap sedekah baik dari segi teoritis maupun praktis. Sebagaimana telah diterapkan di MI Nurul Huda 02 Keturen yang memiliki 2 program pembiasaan sedekah yaitu program sedekah dilaksanakan pada hari senin dialokasikan untuk dansos (dana sosial), kemudian selasa hingga sabtu dialokasikan untuk shodaqoh. Dansos akan dialokasikan untuk orang yang menjenguk orang sakit dan khitan. Adapun pada skripsi ini memiliki rumusan masalah : Bagaimana implementasi program pembiasaan sedekah dalam upaya membangun sikap kepedulian siswa di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal, Apa saja faktor pendukung dan penghambat program pembiasaan sedekah dalam upaya membangun sikap kepedulian siswa di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu para siswa mampu menumbuhkan sikap kepedulian kepada orang lain dengan kegiatan bersedekah secara berangsur-ansur sesuai umurnya. salah satu faktor pendukungnya yaitu kemauan dari diri siswa tersebut. Program pembiasaan sedekah dalam upaya membangun sikap kepedulian siswa di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal dalam upaya membangun sikap kepedulian siswa di MI Nurul Huda 02 Keturen Kota Tegal ini sesuai dengan penelitian, bahwa sikap kepedulian tumbuh pada diri siswa di mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 sesuai usianya masing-masing.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHuda, MiftahulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Program Pembiasaan Sedekah, MI Nurul Huda 02 Kota Tegal, Sikap Peduli
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 12 Nov 2024 07:01
Last Modified: 31 Dec 2024 06:13
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11629

Actions (login required)

View Item View Item