Strategi Pengelolaan Media Dakwah di Youtube Jati Sumo Negoro”. Skripsi Jurusan Komunikasi dan penyiaran Islam

Mustain, Muhammad (2022) Strategi Pengelolaan Media Dakwah di Youtube Jati Sumo Negoro”. Skripsi Jurusan Komunikasi dan penyiaran Islam. Diploma thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3418047_Bab1&5.pdf

Download (5MB)
[img] Text
3418047_Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
[img] Text
3418047_lampiran.pdf

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Teknologi informasi merupakan hasil nyata berasal dari perubahan sosialmyang tidak mampu dihindari. Salah satu komponen krusial yang berperan dalam penyebaran informasi, menumbuhkan kesadaran dan motivasi bagi sebuah perubahan masyarakat. Adanya teknologi informasi dapat menjadi peluang bagi umat Islam sebagai media sarana penyampaian informasi. Namun permasalahannya adalah pesan yang disampaikan oleh media tidak selalu bersifat positif, tetapi juga ada yang bersifat negatif pula. Menurut menkominfo penanganan konten negative hingga 30 November 2021 mencapai 1.573.282. Sehingga media Jati Sumo Negoro hadir memberikan konten positif. Untuk menghadirkan konten kreatif dan positif. Media Jati Sumo Negoro memerlukan strategi pengelolaan dan pengembangan media dakwah yang optimal serta maksimal. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pra produksi, produksi, pasca produksi serta strategi pengelolaan pada media dakwah youtube Jati Sumo Negoro. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) melalui pendekatan deskriptif. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis teori fungsi manajemen diantaranya, Perencanaan (planning), Pengorganisasi (organizing), pengarah dan memberikan pengaruh (directing/influencing), pengawasan (controlling). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui metode wawancara, observasi, dan dokumentasi secara langsung. Teknik analisis data yang digunakan adalak teknik analisis model Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa media Jati Sumo Negoro telah menerapkan Strategi Pengelolaan media dakwah dan pengelolaan media dakwah pada Channel Youtubenya yang terbagi dari beberapa proses yaitu perencanaan program, penerapan program, tahapan pengarahan dan memberikan pengaruh serta evaluasi program. Dalam proses pengelolaanya media Jati Sumo Negoro juga menggunakan teori empat fungsi manajemen. Dengan ini dapat disimpulkan dari hasil yang penulis amati, bahwa media Jati Sumo Negoro telah menerapkan strategi pengelolaan dalam video dakwahnya. Namun masih ada kekurangan dalam prosesnya diantaranya, beberapa tim media masih menempuh jenjang pendidikan, perencanaan produksinya terlalu mepet, belum ada ketentuan tema yang actual, beberapa dari tim media bukan dari tim ahli, minimnya alat produksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMazaya, VykiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Strategi Pengelolaan, Media Dakwah, Youtube, Jati Sumo Negoro
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.5 Pers dan Media Massa Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 300 Sociology and Anthropology(Sosiologi dan Antropologi) > 302.2 Communication/Komunikasi
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Asefuddin Riza
Date Deposited: 10 Dec 2024 07:20
Last Modified: 10 Dec 2024 07:20
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11808

Actions (login required)

View Item View Item