Pembentukan akhlak siswa melalui dendidikan ramah anak di SDN 07 Medono Kota Pekalongan

Awaliyah, Azimatul (2019) Pembentukan akhlak siswa melalui dendidikan ramah anak di SDN 07 Medono Kota Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Bab I - V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Kemerosotan akhlak siswa dapat kita lihat dengan jelas akhir-akhir ini, tindakan tersebut seperti banyaknya tawuran siswa, tindakan bullying antara siswa satu dengan siswa lain, dan juga ada siswa yang ditemukan berani melawan guru dan melecehkan guru. Penerapan pendidikan ramah anak di sekolah secara langsung maupun tidak langsung akan membentuk akhlak siswa. Pendidikan akhlak tidak saja merupakan tuntutan undang-undang dan peraturan pemerintah, tetapi juga oleh agama. Setiap Agama mengajarkan karakter atau akhlak pada pemeluknya Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1). Bagaimana pembentukan akhlak siswa di SDN 07 Medono Kota Pekalongan melalui pendidikan ramah anak dan 2) Apa saja kendala yang dialami dalam pembentukan akhlak siswa di SDN 07 Medono Kota Pekalongan melalui pendidikan ramah anak, tujuan dari penelitian ini adalah 1). Untuk mendeskripsikan pembentukan akhlak siswa di SDN 07 Medono Kota Pekalongan melalui pendidikan ramah anak dan 2) Untuk mendeskripsikan kendala yang dialami dalam pembentukan akhlak siswa di SDN 07 Medono Kota Pekalongan melalui pendidikan ramah anak. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Jenis penelitiannya adalah penelitian lapangan (field Research), teknik pengumpulan datanya dengan melakukan interview, observasi, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian dan verifikasi. Hasil penelitiannya bahwa penerapan Pendidikan ramah anak dapat membentuk akhlak anak khususnya akhlak terhadap diri sendiri dan akhlak terhadap sesama. Kendala yang dihadapi adalah keterbatasan fasilitas, kurikulum pendidikan yang terlalu padat dan juga keterbatasan pengawasan oleh guru terhadap perilaku siswa

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMutho’in,M.Ag, Mutho’inUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pembentukan Akhlak, Pendidikan Ramah Anak
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School/Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Junaeti Aqin
Date Deposited: 13 Apr 2020 05:25
Last Modified: 13 Apr 2020 05:31
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/12

Actions (login required)

View Item View Item