Qoni'ah, Indah (2025) PENGARUH EFIKASI DIRI DAN REGULASI DIRI TERHADAP PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA MIS MA’ARIF NU BANGLARANGAN PEMALANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
![]() |
Text
50322014 - Cover_Bab I dan Bab VII.pdf Download (4MB) |
![]() |
Text
50322014 - Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
![]() |
Text
50322014 - Lampiran.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas pengaruh efikasi diri dan regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa di MIS Ma’arif NU Banglarangan Pemalang. Prokrastinasi akademik menjadi masalah karena banyak siswa menunda tugas akibat rendahnya kepercayaan diri dan kesulitan mengatur waktu. Wawancara awal menunjukkan bahwa siswa sering merasa tidak mampu menyelesaikan tugas, takut gagal, serta kurang memiliki strategi belajar yang efektif. Selain itu, mereka kesulitan mengontrol emosi saat menghadapi tugas sulit dan cenderung lebih memilih aktivitas lain yang kurang bermanfaat. Akibatnya, tugas sering terlambat, kualitas belajar menurun, dan prestasi akademik tidak optimal. Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, rumusan masalah dalam penelitian ini mencakup: (1) Bagaimana pengaruh efikasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa?; (2) Bagaimana pengaruh regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa?; dan 3) Bagaimana pengaruh efikasi diri dan regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa MIS Ma’arif NU Banglarangan Pemalang?. Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Untuk menganalisis pengaruh efikasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa?; (2) Untuk menganalisis pengaruh regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa?; dan 3) Untuk menganalisis pengaruh efikasi diri dan regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik siswa MIS Ma’arif NU Banglarangan Pemalang?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, penelitian ini melibatkan 55 siswa sebagai sampel yang dipilih melalui teknik random sampling. Data dikumpulkan melalui angket dengan skala Likert dan dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik (normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi), serta uji hipotesis dengan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap prokrastinasi akademik siswa di MIS Ma’arif NU Banglarangan Pemalang, dengan nilai t hitung 4,741 > 2,006 dan signifikansi 0,000 < 0,05, (2) Regulasi diri juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap prokrastinasi akademik, dengan nilai t hitung 2,015 > t hitung 2,006, dan signifikansi 0,049 < 0,05, serta (3) Efikasi diri dan regulasi diri secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap prokrastinasi akademik, dengan nilai signifikansi uji F sebesar 0,000 < 0,05, dan didapat nilai Adjusted R Square sebesar 0,307 yang berarti variabel efikasi diri dan regulasi diri secara simultan mempengaruhi variabel prokrastinasi akademik siswa sebesar 30,7%, dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain diluar pembahasan penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Efikasi Diri, Regulasi Diri, Prokrastinasi Akademik | ||||||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar |
||||||||||||
Divisions: | Pascasarjana > Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Pascasarjana | ||||||||||||
Date Deposited: | 21 Mar 2025 03:30 | ||||||||||||
Last Modified: | 21 Mar 2025 03:30 | ||||||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/12539 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |