Implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa arab di Mts Ma’arif NU Sragi Pekalongan

Wibowati, Tities (2020) Implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa arab di Mts Ma’arif NU Sragi Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Salah satu sekolah yang menerapkan kurikulum 2013 dalam proses belajar mengajar bahasa Arab khususnya maharah qira’ah yaitu MTs Ma’arif NU Sragi Pekalongan. Dalam penerapan kurikulum 2013 pembelajaran bahasa Arab maharah qira’ah guru menentukan teks wacana, memberi kesempatan bagi siswa untuk bertanya sertamendiskusikan dengan siswa laintentang arti mufradat tersebut, menyebutkan salah satu mufradat dan siswa mendeskripsikan mufradat tersebut sesuai dengan materi yang telah dibaca sebelumnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: bagaimana implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa Arab di MTs Ma’arif NU Sragi Pekalongan ?, dan bagaimana faktor pendukung dan faktor penghambat implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa Arab di MTs Ma’arif NU Sragi Pekalongan ?. Tujuanpenelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa Arab di MTs Ma’arif NU Sragi Pekalongandan faktor pendukung dan faktor penghambatnya. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Sedangkan pendekatannya adalahkualitatif yaitu suatu pendekatan dalam penelitian yang menekankan analisisnya pada penarikan kesimpulan dengan pernyataan. Metode atau teknik pengumpulan datamenggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan sumber datanya adalah guru, kepala sekolah dan siswa. Teknik analisis datanya menggunakan analisis kualitatif dengan melakukan analisis interaktifyaitu mengamati objek penelitian dan menganalisis data terkait rumusan masalah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kurikulum 2013 mata pelajaran bahasa Arab di MTs Ma’arif NU Sragi Pekalonganbertujuan untuk mengembangkan kemampuan komunikasi dalam bahasa Arab, baik lisan maupun tertulis. Pelaksanaan pembelajaran sudah berjalan dengan baik,pembelajaran dilaksanakan sebanyak 3 jam dalam satu minggu pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik meliputi: mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, mengasosiasi, dan mengkomunikasikan.Evaluasinya menggunakan penilaian autentik meliputi: penilaian sikap (spiritual dan sosial) dengan teknikPenilaian antar peserta didik, penilaian pengetahuandengan tekniktes tertulis, tes lisan, dan penugasan, dan penilaian keterampilan dengan teknik praktik membaca. Faktor pendukung yang menjadikan implementasi kurikulum 2013 berhasil adalah pendidik yang kompeten dan program pembiasaan yang diterapkan oleh seorang guru. Sedangkan faktor penghambatnya adalah sulitnya merancang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), banyaknya jumlah siswa dalam satu kelas, guru belum sepenuhnya menguasai konsep penilaian autentik,dan latar belakang siswayang berbeda.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorBasith, AbdulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kurikulum 2013, Pembelajaran Bahasa Arab, Maharah Qira’ah
Subjects: 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 09 Jun 2021 08:47
Last Modified: 10 Jun 2021 01:32
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1435

Actions (login required)

View Item View Item