Problem guru dalam menumbuhkan budaya literasi pada siswa kelas iii di Madrasah Ibtidaiyah Hidayatul Mubtadiin Gondang Taman Pemalang

Sobirin, Andi (2020) Problem guru dalam menumbuhkan budaya literasi pada siswa kelas iii di Madrasah Ibtidaiyah Hidayatul Mubtadiin Gondang Taman Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Salah satu cara memahami materi dalam proses pembelajaran yaitu dengan kegiatan membaca. Dapat dikatakan bahwa membaca merupakan salah satu hal yang dapat menentukan keberhasilan suatu proses pembelajaran. Sehingga sangat penting bagi siswa untuk memiliki kegemaran atau minat dalam membaca. Untuk menumbuhkan minat baca siswa, pemerintah telah mencanangkan Kegiatan Literasi Sekolah (GLS) yaitu dengan membaca buku non pelajaran setiap 15 menit sebelum proses pembelajaran dimulai. Namun pada faktanya tidak semua sekolah melaksanakan gerakan literasi tersebut sehingga minat baca siswanya pun rendah. MI Hidayatul Mubtadiin Gondang Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang adalah salah satu MI yang melaksanakan Gerakan Literasi Sekolah. Namun pada pelaksanaanya kegiatan Literasi Sekolah di MI Hidayatul Mubtadiin Gondang Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang tidak berjalan baik sehingga minat baca siswanya pun masih rendah. Untuk itu peneliti tertarik untuk mengetahui apa saja problem yang dihadapi guru dalam menumbuhkan budaya literasi pada siswa dan bagaimana upaya guru dalam meningkatkan minat baca siswa khususnya kelas III. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research), dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah pertama, problem guru dalam menumbuhkan budaya literasi pada siswa kelas III MI Hidayatul Mubtadiin Gondang Taman Pemalang adalah kurangnya ragam koleksi buku yang dimiliki sekolah, motivasi membaca siswa rendah, lingkungan yang tidak mendukung untuk kebiasaan membaca, serta belum adanya kebijakan khusus tentang kegiatan membaca di MI Hidayatul Mubtadiin Gondang. Kedua, upaya guru dalam menumbuhkan minat baca pada siswa kelas III MI Hidayatul Mubtadiin Gondang Taman Pemalang adalah dengan cara memberikan motivasi kepada siswa agar gemar membaca, membuat jurnal membaca, serta mengusulkan kepada Kepala Sekolah untuk menambah koleksi buku terutama buku non pelajaran. .

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSusanto, Nanang HasanUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Problem, Upaya, Minat Baca
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 11 Jun 2021 04:09
Last Modified: 11 Jun 2021 04:09
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1466

Actions (login required)

View Item View Item