Upaya guru dalam mengembangankan kemandirian anak usia dini kelompok b di TK Negeri Pembina kecamatan Warungasem kabupaten Batang

Ningrum, Yuni Cahaya (2020) Upaya guru dalam mengembangankan kemandirian anak usia dini kelompok b di TK Negeri Pembina kecamatan Warungasem kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Kemandirian merupakan segala sesuatu yang dapat berdiri sendiri tanpa bantuan orang lain. Menurut WHO menyatakan bahwa kemandirian anak Usia Dini di negara berkembang termasuk Indonesia berada pada tingkat rendah sehingga perlu di tingkatkan. Kemandirian seorang anak akan mempengaruhi perkembangan pada tingkat dewasa berkaitan dengan prilaku, emosi, intelektual, dan sebagainnya. Sehingga perlu menanamkan kemandirian sejak dini agar menjadikan generasi yang berkarakter mandiri. Dalam mengembangkan kemandirian anak usia dini perlu adanya upaya yang harus dilakukan. Guru TK Negeri Pembina Warungasem Batang mempunyai upaya tersendiri dalam mengembangkan kemandirian peserta didiknya. Salah satunya pembiasaan dalam berprilaku dan bersikap mandiri agar anak-anak terbiasa tidak bergantung dengan orang tua atau guru. Dalam penelitian ini peneliti mengajukan dua rumusan masalah yang pertama bagaimana upaya guru dalam mengembangkan kemandirian anak usia dini Kelompok B di TK Negeri Pembina Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang. Yang kedua faktor yang mempengaruhi perkembangan kemandirian anak usia dini Kelompok B di TK Negeri Pembina Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang. Tujuan dan kegunaan penelitian ini untuk mengetahui upaya guru dalam mengembangkan kemandirian anak usia dini serta faktor yang mempengaruhi kemandirian anak usia dini. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penilitian lapangan (Field Research). Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara (interview), serta dokumentasi. Teknik dalam analisis data yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya yang dilakukan guru dalam mengembangkan kemandirian anak usia dini adalah dengan pembiasaan, bercerita, bercakap-cakap, memberi kesempatan untuk memilih sendiri, motivasi, penghargaan serta memberika makanan yang bergizi dan aktivitas tubuh yang sehat. Faktor yang mempengaruhi kemandirian yaitu pola asuh orangtua, orangtua sebagai contoh, pendidikan di sekolah, serta teman sebaya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSusanto, Nanang HasanUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Anak Usia Dini, Kemandirian Kelompok B
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.321 Bustanul Atfal
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.21 Pre School/Pendidikan Pra Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 15 Jun 2021 07:36
Last Modified: 15 Jun 2021 07:36
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1509

Actions (login required)

View Item View Item