Upaya meningkatkan kemampuan komunikasi verbalanak usia dini melalui bermain peran di SPS Sunan Muhlas desa Candi kecamatan Bandar kabupaten Batang

Mufidah, Nur (2020) Upaya meningkatkan kemampuan komunikasi verbalanak usia dini melalui bermain peran di SPS Sunan Muhlas desa Candi kecamatan Bandar kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6(enam) tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Beberapakomponen yang dapat dijabarkan dari rumusan tersebut di atas, yakni: PAUD berisi program pembinaan berupa kegiatan pendidikan.1)Bagaimana kemampuan komunikasi verbal anak kelompok B SPS Sunan Muhlas desa Candi?.2)Apakah metode bermain peran dapat meningkatkan kemampuan dalam mengembangkan Komunikasi anak kelompok B SPS Sunan Muhlas Candi?.Metode penelitian adalah strategis umum yang dianut dalam mengumpulkan dan menganalisa data yang diperlukan, guna menjawab persoalan yang dihadapi. Jenis penelitian ini adalah Classroom Action Research (Penelitian Tindakan Kelas) adalah pencermatan dalam bentuk tindakan terhadap kegiatan belajar yang sengaja dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersamaan. Prosedur penelitian atau langkah-langkah yang akan dilakukan dalam penelitian ini adalah kegiatan yang berbentuk siklus. Terdapat empat langkah dalam penelitian ini, yaitu; perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi.Kondisi pra siklus tingkat kemampuan Komunikasi anak sangat rendah/kurang. Hal tersebut dikarenakan selama ini dalam proses pembelajaran guru masih menggunakan metode ceramah dan metode demonstrasi selain itu kegiatan komunikasi di Sps Sunan Muhlas masih belom dilaksanakan secara efektif. Kegiatan pra siklus dilaksanakan pada hari jumat minggu pertama bulan november. Dengan demikian sebagaimana diagram di atas maka hipotesis yang berbunyi kemampuan komunikasi anak di SPS Sunan Muhlas Candi akan meningkat bila peneliti menggunakan metode bermain peran, alat bantu dalam proses pembelajaran, dan variasi dalam mengajar” dapat diterima , artinya upaya meningkatkan komunikasi anak melalui bermain peran dapat meningkatkan kemampuan komunikasi anak.pembelajaran ini memberikan kesempatan anak untuk memecahkan persoalan sehari-hari. Interaksi yang bermakna antara guru dengan anak, maupun antara anak satu dengan anak lain dalam pembelajaran bermain peran memungkinkan anak untuk meningkatkan ketrampilan komunikasi, khususnya komunikasi verbal.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorIndrawati, TrianaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Komunikasi Verbal, Bermain Peran, Anak Usia Dini.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.321 Bustanul Atfal
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.21 Pre School/Pendidikan Pra Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 15 Jun 2021 08:07
Last Modified: 15 Jun 2021 08:07
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1512

Actions (login required)

View Item View Item