Pengaruh modal usaha, lokasi usaha dan kondisi tempat terhadap pendapatan pedagang pasar Podosugih Pekalongan setelah revitalisasi

Fuaida, Syifa (2020) Pengaruh modal usaha, lokasi usaha dan kondisi tempat terhadap pendapatan pedagang pasar Podosugih Pekalongan setelah revitalisasi. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Hal I dan V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Perkembangan perekonomian Indonesia sekarang ini, diukur oleh maraknya pembangunan pusat perdagangan. Hal tersebut berdampak pada kurangnya minat masyarakat pada pasar tradisional. Dalam menghadapi persaingan, pemerintah berupaya dengan program revitalisasi pasar yaitu memvitalkan kembali fungsi pasar tradisional dari kondisi sebelumnya.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal usaha, lokasi usaha, dan kondisi tempat terhadap pendapatan pedagang Pasar Podosugih Pekalongan Pasca Revitalisasi. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian kausalitas. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh pedagang Pasar Podosugih Pekalongan sebanyak 140 pedagang. Sampel yang digunakan berjumlah 58 pedagang. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Metode analisis data menggunakan uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini melalui uji t menunjukkan: (1) terdapat pengaruh positif modal usaha terhadap pendapatan Pedagang Pasar Podosugih Pekalongan; (2) tidak terdapat pengaruh positif lokasi usaha terhadap pendapatan Pedagang Pasar Podosugih Pekalongan; (3) terdapat pengaruh kondisi tempat terhadap pendapatan Pedagang Pasar Podosugih Pekalongan. Dari hasil uji f ketiga variabel yaitu modal usaha,lokasi usaha dan kondisi tempat secara bersama- sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan pedagang Pasar Podosugih Pekalongan. Koefisien determinasi R² sebesar 0,299 dapat diartikan bahwa sebesar 29,9 % variasi pendapatan pedagang Pasar Podosugih Pekalongan dipengaruhi oleh variasi modal, lokasi, dan jenis dagangan. Sedangkan yang sebesar 70,1 % dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFakhrina, AgusUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pendapatan, Modal Usaha, Lokasi Usaha, Kondisi Tempat, Pasar Podosugih Pekalongan
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 17 Jun 2021 01:31
Last Modified: 17 Jun 2021 01:31
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1543

Actions (login required)

View Item View Item