Nida, Syifa Hidayatun (2025) Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Pembelajaran Fiqih Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Kelas VIII Di Mts Negeri 2 Tegal. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
|
Text
SYIFA HIDAYATUN NIDA_COVER_BAB I_BAB V-1.pdf Download (5MB) |
|
|
Text
SYIFA HIDAYATUN NIDA_FULL TEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) |
|
|
Text
SYIFA HIDAYATUN NIDA_LAMPIRAN_DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf Restricted to Repository staff only Download (655kB) |
Abstract
Penelitian ini di latar belakangi adanya berbagai masalah tentang rendahnya motivasi belajar sebagian peserta didik dalam pembelajaran fiqih serta perlunya penerapan Kurikulum Merdeka yang menekankan kemandirian, fleksibilitas, dan pengalaman belajar yang bermakna. Berbagai faktor seperti metode pembelajaran yang kurang variatif, minimnya keaktifan siswa, serta rendahnya keterlibatan dalam praktik materi fiqih turut mempengaruhi motivasi belajar peserta didik. Rumusan dalam penelitian ini meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi Kurikulum Merdeka pada pembelajaran fiqih dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas VIII di MTs Negeri 2 Tegal. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan secara sitematis bagaimana implementasi Kurikulum Merdeka diterapkan oleh guru fiqih dan bagaimana penerapannya berdampak pada motivasi belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi terhadap proses pembelajaran, wawancara mendalam dengan wakil kepala sekolah, guru fiqih, serta peserta didik, dan dokumentasi yang relevan. Selanjutnya, analisis data dilakukan menggunakan teknik analisis interaktif, meliputi kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa perencanaan pembelajaran dilakukan melalui kegiatan workshop, MGMP, penyusunan modul ajar, pemetaan Capaian Pembelajaran (CP), serta perencanaan assesmen autentik yang mencakup evaluasi formatif dan sumatif. Pelaksanaan pembelajaran telah mencerminkan prinsip Kurikulum Merdeka melalui kegiatan belajar aktif, praktif ibadah diskusi kelompok, proyek pembelajaran, serta pemanfaatan media interaktif untuk mendukung partisipasi siswa. Evaluasi dilakukan secara komprehensif melalui asesmen yang tidak hanya menilai aspek pengetahuan, tetapi juga sikap dan ketrampilan peserta didik. Kurikulum Merdeka terbukti mampu meningkatkan motivasi belajar peserta didik, ditandai dengan meningkatnya minat, keaktifan, kemandirian, dan antusiasme siswa dalam mengikuti pembelajaran fiqih.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Supervisor: |
|
||||||||
| Uncontrolled Keywords: | Kurikulum Merdeka, Pembelajaran Fiqih, Motivasi Belajar | ||||||||
| Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
| Depositing User: | UIN Gus Dur Ftik | ||||||||
| Date Deposited: | 30 Dec 2025 01:51 | ||||||||
| Last Modified: | 30 Dec 2025 01:51 | ||||||||
| URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/17091 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
