Implementasi Metode Pembiasaan Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Kelas V Di Sd Negeri 02 Kedungwuni

Septiani, Reza (2025) Implementasi Metode Pembiasaan Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Kelas V Di Sd Negeri 02 Kedungwuni. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2319189_Cover_Bab I & Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2319189_FullText.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
2319189_LampiranSkripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini membahas penerapan metode pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa kelas V di SD Negeri 02 Kedungwuni yang ada di lapangan seperti siswa belum patuh terhadap tata tertib, datang terlambat, tidak masuk tanpa keterangan atau izin dan kesengjangan moral pada siswa. Pelanggaran aturan oleh siswa merupakan suatu hal yang sering ditemukan di sekolah maupun lembaga pendidikan non formal lainnya, maka SD Negeri 02 Kedungwuni menerapkan metode pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa yang harus dilakukan sebagai upaya tindakan nyata dalam membentuk karakter kedisiplinan. Kedisiplinan merupakan perilaku yang harus dimiliki oleh seluruh warga sekolah untuk mewujudkan visi dan misi pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis antara lain: (1) Mendeskripsikan Perencanaan Metode Pembiasaan Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Kelas V Di SD Negeri 02 Kedungwuni. (2) Mendeskripsikan Pelaksanaan Metode Pembiasaan Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Kelas V Di SD Negeri 02 Kedungwuni. (3) Mendeskripsikan Evaluasi Hasil Metode Pembiasaan Dalam Membentuk Karakter Disiplin Siswa Kelas V Di SD Negeri 02 Kedungwuni. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik pengumpulan data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikkan kesimpulan (verifikasi). Subjek penelitian terdiri dari kepala sekolah, guru kelas V dan peserta didik kelas V di SD Negeri 02 Kedungwuni. Pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi sumber data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) perencanaan metode pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa kelas V di SD Negeri 02 Kedungwuni yaitu melalui program pembiasaan sekolah, pemberlakuan tata tertib sekolah dan keteladanan guru. 2) Pelaksanaan metode pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa kelas V di SD Negeri 02 Kedungwuni yaitu: a) menerapkan program pembiasaan sekolah yang di mulai dari hari Senin: upacara dan murojaah hafalan surat pendek, Selasa: doa bersama, membaca asmaul husna dan salat luhur berjamaah, Rabu: senam anak Indonesia hebat, kebersihan, murojaah dan salat luhur berjamaah, Kamis: doa bersama, menyanyikan lagu nasional, murojaah dan salat luhur berjamaah, Jumat: doa bersama, membaca asmaul husna dan kebersihan, Sabtu: senam anak Indonesia hebat, murojaah dan kebersihan; b) pemberlakuan tata tertib di sekolah meliputi: kehadiran, berpakaian, perilaku dan etika, larangan, tanggung jawab. Bapak atau Ibu Guru bertugas sebagai penindaklanjut terhadap perilaku pelanggaran maupun disiplin siswa terhadap tata tertib. Guru adalah pemimpin dan pengatur di lingkungan sekolah yang memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa peraturan dan tata tertib di SD Negeri 02 Kedungwuni dapat berjalan dengan baik; c) keteladanan guru diantaranya datang tepat waktu ke sekolah, berpakaian rapi dan lengkap, sopan santun dalam berbicara, pembiasaan budaya senyum salam sapa pada guru maupun siswa yang berpapasan ketika di jalan maupun di lingkungan sekolah, guru mencontohkan mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, berdoa sebelum dan sesudah makan, membuang sampah pada tempatnya, guru mencontohkan untuk meletakkan kendaraan sepeda motor guru dengan tatanan yang rapi di tempat parkir guru agar siswa meniru dalam praktek meletakkan sepeda di tempat parkir siswa dengan rapi, dan guru memberikan teladan bagi siswa dalam menjalin kekompakkan serta kerjasama antar guru. 3) Evaluasi hasil metode pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa kelas V di SD Negeri 02 Kedungwuni melalui pendidikan karakter telah memberikan hasil yang baik untuk dapat meningkatkan suatu kedisiplinan siswa, dengan adanya bukti tidak adanya catatan pelanggaran siswa dibandingkan sebelum adanya penerapan program pembiasaan dalam membentuk karakter disiplin siswa ini. Meskipun masih terdapat hambatan seperti contoh adanya beberapa siswa yang kurang memiliki sikap disiplin dan menaati peraturan serta perlu adanya suatu bimbingan tambahan terutama bagi siswa yang mengulangi pelanggaran untuk diberikan arahan dan teguran agar siswa tersebut dapat melakukan adaptasi terhadap tata tertib dan peraturan yang ada untuk kebaikan masa depan siswa memiliki sikap disiplin baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAini, Rofiqotul198907282019032009-
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Metode Pembiasaan, Karakter Disiplin Siswa
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 07 Jan 2026 03:25
Last Modified: 07 Jan 2026 03:25
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/17286

Actions (login required)

View Item View Item