Strategi Sustainabilitas Bisnis Cv. Ridaka Pekalongan Dalam Perspektif Bisnis Islam

Fitriyani, Suci (2020) Strategi Sustainabilitas Bisnis Cv. Ridaka Pekalongan Dalam Perspektif Bisnis Islam. Undergraduate Thesis thesis, IAIN PEKALONGAN.

[img] Text
Cover Bab I dan V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Dunia bisnis yang berkembang sangat pesat ditandai dengan banyaknya pengusaha dalam berbagai macam produksi dan menawarkan berbagai macam produk yang sejenis yaitu produk kerajinan.untuk mewujudkan sustainabilitas bisnis, Cv. Ridaka Pekalongan harus memperhatikan nilai-nilai keislaman untuk memenangkan persaingan dan keberlanjutan usahanya. Perilaku dalam berbisnis tidak luput dalam adanya nilai moral dan nilai etika dalam bisnisnya, islam sangatlah penting karena untuk mengintregasikan dimensi moral dalam melakukan bisnis sesuai dengan ajaran islam. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Data yang dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif dengan tujuan mendeskripsikan segala sesuatu strtategi sustainabilitas bisnis dalam perspektif bisnis islam dan menggunakan reduksi data, penyajia data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah tingkat strategi sustainabilitas bisnis yang digunakan pada Cv. Ridaka Pekalongan juga tidak lepas dari persaingan pasar ataupun marketing mix yang secara umum meliputi persaingan produk, persaingan harga, persaingan pasar, persaingan promosi, dll. Strategi sustainabilitas bisnis yang dilakukan oleh Ridaka yaitu memproduksi kerajinan kerajinan dengan menjaga kualitas produk dan menambah inovasi atau kreatifitas baik dari segi warna atau corak. Menciptakan produk kerajinan yang berbeda dari kerjinan-kerajinan lain dari segi kemasan, harga dan pelayanan. Dari segi tempat yang strategis dan promosi yang sampai luar negeri menjadikan Ridaka banyak pelanggan yang memesan produk-produknya. Strategi sustainabilitas yang dilakukan Cv. Ridaka Pekalongan sesuai dengan ajaran Islam yang telah berpegng pada prinsip-prinsip ketauhidan, prinsip keseimbangan, prinsip ketanggung jawaban.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorIzza, MuhammadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Strategi Sustainabilitas Bisnis, Bisnis Islam, Pengusaha kerajinan
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Depositing User: Yanto Yanto
Date Deposited: 28 Jul 2021 04:10
Last Modified: 28 Jul 2021 04:10
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2152

Actions (login required)

View Item View Item