Janah, Siti Nur (2014) Upaya meningkatkan prestasi belajar btq materi nun sukun melalui metode drill pada siswa kelas v SDN 06 Mendetem Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pekalongan.
Other (Thesis)
2021210193 SITI NUR JANAH BAB I - V FULL TEXT_1.PDF Restricted to Registered users only Download (17MB) |
|
Other (Thesis)
2021210193 SITI NUR JANAH BAB I, V DAN LAMP_1.PDF Download (8MB) |
Abstract
Proseș belajar mengajar BTQ di SDN 06 Mendelem Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang masih bersifat monoton artinya bahwa dalam mengikuti pelajaran siswa selalu dituntut mendengarkan informasi dari guru sehingga banyak di antara siswa yang merasa bosan. Hal ini ditunjukkan dari siswa kclas V sebanyak 29 siswa memiliki niliai rata-rata ulangan harian membaca dan menulis Al-Qur'an (BTQ) sebesar 64,65 hal ini berarti dibawah nilai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan SDN 06 Mendelem yaitu sebesar 70. Untuk itu guru melakukan perubahan ke arah yang lebih baik melalui penerapan metode driil, Drill atau latihan adalah suatu kegiatan dalam melakukan hal yang sama secara berulangulang dan sungguh-sungguh dengan tujuan untuk memperkuat Suatu asostasi atau menyempurnakan suatu keterampilan supaya menjadi permanen. Drill atau latihan atau praktek adalah termasuk aktivitas belajar. Orang yang melaksanakan kegiatan berlatih tentunya sudah mempunyai dorongan untuk mencapai tujuan tertentu yang dapat mengembangkan sesuatu aspek pada dirinya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah metode drill dapat meningkatkan prestasi belajar BTQ materi Nun Sukun siswa kelas V SDN 06 Mendelem Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang?. Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan apakah metode drill dapat meningkatkan prestasi belajar BTQ materi Nun Sukun siswa kelas V SDN 06 Mendelem Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang. Kegunaan penelitian ini adalah untuk memberikan masukan kepada guru di SDN 06 Mendelem Kecamatan Belik Kabupaten Pernalang bahwva penggunaan metode drilll menjadi salah satu alternatif bagi guru dalam rangka peningkatan ketrampilan membaca dan menulis Al-Qur'an (BTQ) materi Nun Sukun yang merupakan salah satu ketrampilan berbahiLsa yang harus dimiliki siswa. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Sedangkan metode pengumpulan data dalam penelitian ini obgervasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptifkualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pada prestasi belajar BTQ materi Nun Sukun siswa kelas V SDN 06 Mendelem Kecamatan Belik Kabupaten Pernalang sesudah menggunakan metode drill, hal ini dapat dilihat dari kenaikan nilai rata-rata prestasi belajar yang diperoleh dari pra siklus yakni 64,65 meningkat pada siklus I menjadi 65,34, pada siklus Il meningkat menjadi 78,27, dan pada siklus III meningkat lagi menjadi 85. pada pra siklus sebanyak 29 siswa mendapatkan nilai pengamatan dengan kategori cukup, pada siklus I sebanyak 29 siswa mendapatkan nilai pengamatan dengan kategori cukup, pada siklus II sebanyak 14 siswa mendapatkan nilai pengamatan dengan kategori cukup dan IS siswa mendapatkan nilai pengamatan dengan kategori baik, sedangkan pada siklus III sebanyak 29 siswa mendapatkan nilai pengamatan dengan kategori baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Prestasi Belajar, BTQ, Metode Drill | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | Nani Nuryani | ||||||||
Date Deposited: | 14 Jul 2023 08:33 | ||||||||
Last Modified: | 14 Jul 2023 08:33 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3315 |
Actions (login required)
View Item |