Profesionalisme guru pendidikan agama Islam di MTs Al Fatah Talun Kabupaten Pekalongan

Supri, Supri (2014) Profesionalisme guru pendidikan agama Islam di MTs Al Fatah Talun Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri ( STAIN ) Pekalongan.

[img] Text (Thesis)
232108145 SUPRI BAB I,V DAN LAMP.PDF

Download (8MB)
[img] Text (Thesis)
232108145 SUPRI FULL TEXT.PDF
Restricted to Registered users only

Download (18MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Tugas guru sebagai suatu profesi menuntut kepada guru untuk mengembangkan profesionalitas diri sesuai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Oleh karena itu, profesionalisme guru pendidikan agama Islam dalam rencana pelaksanaan pembelajaran sangat diperlukan, sehingga nilai-nilai luhur agama Islam yang diajarkan di MTs al Fatah Talun Kab. Pekalongan bukan hanya menjadi ilmu pengetahuan saja tetapi dapat dihayati dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan latar belakang diatas, rumusan masalah yang akan dikaji adalah: (1) Bagaimana Profesionalisme guru Pendidikan Agama Islam di MTs Al Fatah Talun Kab. Pekalongan dalam rencana pelaksanaan pembelajaran?(2) Apa saja faktor yang mempengaruhi profesionalisme guru pendidikan agama islam dalam rencana pelaksanaan pembelajaran di MTs Al Fatah Talun. Tujuan dalam penelitian ini adalah: Untuk mengetahui Profesionalisme Guru Pendidikan Agama Islam di MTs Al Fatah Talun Kab. Pekalongan. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, artinya suatu pendekatan dalam melakukan penelitian yang berorientasi pada fenomena atau gejala yang bersifat alami, sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian studi lapangan "(field research). Data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu interview, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis kualitatif deskriptif. Hsil penelitian ini adalah pertama: Profesionalisme Guru Pendidikan Agama Islam dalam rencana pelaksanaan pembelajaran di MTs Al Fatah Talun tergolong sudah terpenuhi. Hal ini terbukti bahwa guru Pendidikan Agama Islam sudah mengembangkan perangkat pembelajaran sesuai dengan ketentuan dan memenuhi standar kualifikasi akademik dan kemampuan guru dalam pembuatan perencanaan pembelajaran. Kedua: Faktor yang mempengaruhi Profesionalisme Guru Pendidikan Agama Islam dalam rencana pelaksanaan pembelajaran di MTs Al Fatah talun yaitu Faktor pendukung: sarana, prasarana memadai, ada musyawarah guru mata pelajaran, guru berkomitmen dan tanggung jawab melaksanakan pendidikan bermutu.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhobir, AbdulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Profesionalisme Guru
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 15 Sep 2023 03:00
Last Modified: 15 Sep 2023 03:00
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3724

Actions (login required)

View Item View Item