Pengaruh Keteladanan Guru Dan Orang Tua Terhadap Karakter Peserta Didik Di MANU 01 LIMPUNG

Latifah, Umi (2023) Pengaruh Keteladanan Guru Dan Orang Tua Terhadap Karakter Peserta Didik Di MANU 01 LIMPUNG. Masters thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
5221017 - Cover_Bab I_Bab V.pdf

Download (758kB)
[img] Text
5221017 - Full Text.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Keteladanan merupakan bagian dari sejumlah metode yang paling ampuh dan efektif dalam mempersiapkan dan membentuk anak secara moral, spiritual dan sosial. Keteladanan akan diperoleh dari figur seorang guru dan lingkungan keluarga yaitu orang tua. Dengan keteladanan tersebut akan membentuk karakter yang terpatri pada diri seseorang yang diperoleh dari pendidikan, pengalaman, percobaan, pengorbanan dan pengaruh dari lingkungan yang kemudian dipadu-padankan dengan nilai yang ada pada diri seorang individu dan kemudian menjadi suatu nilai intrinsik yang terwujud dalam sistem daya juang dan kemudian melandai sikap, pemikiran seseorang dan perilakunya. Rumusan masalah penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah pengaruh keteladanan guru terhadap karakter peserta didik di MANU 01 Limpung? (2) Bagaimanakah pengaruh keteladanan orang tua terhadap karakter peserta didik di MANU 01 Limpung? (3) Bagaimanakah pengaruh keteladanan guru dan orang tua terhadap karakter peserta didik di MANU 01 Limpung? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu dalam metode-metodenya pada umumnya melibatkan proses pengumpulan, analisis, dan interpretasi data dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 22. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah kuesioner yang dibagikan kepada siswa MANU 01 Limpung sebagai populasi yang kemudian diambil sampel sejumlah 37 siswa. Teknik pengumpulan data dengan angket,adapun analisis penelitian ini menggunakan rumus regresi linier berganda Penelitian ini menghasilkan temuan, keteladanan guru dan orang tua berpengaruh terhadap karakter peserta didik di MANU 01 Limpung. Hal ini dibuktikan dengan hasil pengujian yang diperoleh nilai F hitung = 11,085 > 3,276 (F tabel) dengan nilai p value (sig) sebesar 0,000 < 0,05 Hal ini berarti bahwa terdapat pengaruh signifikan secara simultan atau bersama-sama antara variabel independen terhadap variabel dependen

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorUntung, Slamet196704211996031001UNSPECIFIED
Thesis advisorGhufron, M. Ali198707232020121004UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Keteladanan Guru, Keteladanan Orang tua, Karakter
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: UIN Gus Dur Pascasarjana
Date Deposited: 22 Nov 2023 07:42
Last Modified: 05 Feb 2024 05:13
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/4692

Actions (login required)

View Item View Item