Azah, Isti (2018) Persepsi kepala sekolah terhadap pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.
Text
Cover, Bab I - V.pdf Download (3MB) |
|
Text
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Pembelajaran pendidikan agama Islam (PAI) merupakan salah satu pelajaran pokok di SMK Nusantara 1 Comal. Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam di SMK Nusantara 1 Comal, maka diperlukannya uraian mengenai persepsi dari seorang kepala sekolah. pelaksanaan pembelajaran merupakan implementasi dari RPP. Pelaksanaan pembelajaran di SMK Nusantara 1 Comal menimbulkan berbagai persepsi, khususnya bagi kepala sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal dan persepsi kepala sekolah terhadap pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal? 2) Bagaimana persepsi kepala sekolah terhadap pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal? Tujuan dari penelitian ini adalah:1) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal. 2) Untuk mendeskripsikan persepsi kepala sekolah terhadap pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal. Kegunaan dari penelitian ini adalah: a) Dari segi teoritik, hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan konstribusi pemikiran yang bersifat konstruktif. b) Dari segi praktik, diharapkan dapat menjadi bahan bagi SMK Nusantara 1 Comal dan pendidik pada umumnya agar tercipta suasana baru yang lebih kondusif antara pendidik dengan peserta didik dalam pembelajaran di kelas. c) Dari segi kepustakaan, diharapkan menjadi salah satu karya tulis ilmiah yang dapat menambah khazanah intelektual. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan metode wawancara, metode observasi, dan metode dokumentasi. Adapun data yang telah diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal yang dilakukan oleh guru sudah cukup baik. (2) Kepala sekolah menunjukkan persepsi yang positif terhadap pelaksanaan pembelajaran PAI di SMK Nusantara 1 Comal, artinya pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam (PAI) sudah cukup baik. Hal ini ditunjukkan dengan penggunaan metode, media, model, dan strategi pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Persepsi, Kepala Sekolah, dan Pembelajaran PAI | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | Rizi Jawani | ||||||||
Date Deposited: | 29 May 2020 02:29 | ||||||||
Last Modified: | 14 Jan 2021 02:24 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/590 |
Actions (login required)
View Item |