Analisis korelasi hasil belajar matematika ditinjau dari intensitas belajar dan kemandirian belajar pada siswa kelas X SMK Syafi’i Akrom

Wati, Fatma (2023) Analisis korelasi hasil belajar matematika ditinjau dari intensitas belajar dan kemandirian belajar pada siswa kelas X SMK Syafi’i Akrom. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2619035_Bab I dan Bab V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
2619035_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto yang bersifat korelasi yang bertujuan: 1) untuk menganalisis apakah terdapat hubungan antara intensitas belajar terhadap hasil belajar matematika siswa, 2) untuk menganalisis apakah terdapat hubungan antara kemandirian belajar terhadap hasil belajar matematika siswa, 3) untuk menganalisis apakah terdapat hubungan antara intensitas belajar dan kemandirian belajar dengan hasil belajar matematika siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Syafi’i Akrom Kota Pekalongan, yaitu berjumlah 318 siswa. Oleh karena itu jumlah populasi lebih dari 100 maka peneliti menggunakan rumus solvin sehingga menghasilkan sampel sebanyak 76 siswa. Data kuantitatif yang digunakan berasal dari angket dan hasil belajar siswa kelas X SMK Syafi’i Akrom. Sedangkan untuk mengetahui uji statistik yaitu menggunakan analisis korelasi pearson product moment dan analisis korelasi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Terdapat hubungan antara intensitas belajar dengan hasil belajar, hal ini ditunjukkan dengan hasil analisis korelasi pearson product moment sebesar 0,439 (cukup kuat) dan diperoleh nilai Sig. (2-tailed) yaitu 0,00 artinya nilai Sig. (2-tailed) < 0,05. 2) Terdapat hubungan antara kemandirian belajar dengan hasil belajar, hal ini ditunjukkan dengan hasil analisis korelasi pearson product moment sebesar 0,539 (cukup kuat) dan diperoleh nilai Sig. (2-tailed) yaitu 0,00 artinya nilai Sig. (2-tailed) < 0,05. 3) Terdapat hubungan antara intensitas belajar dan kemandirian belajar dengan hasil belajar matematika siswa kelas X SMK Syafi’i Akrom, hal ini ditunjukkan dengan hasil analisis korelasi berganda sebesar 0,543 (cukup kuat) dan diperoleh nilai Sig. F Change sebesar 0,000 artinya nilai Sig. F Change < 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNalim, NalimUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Korelasi, Hasil Belajar, Intensitas Belajar, Kemandirian Belajar
Subjects: 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
500 NATURAL SCIENCE AND MATHEMATICS (ILMU PENGETAHUAN DAN MATEMATIKA) > 510 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris Matematika
Depositing User: Rosi Rosi
Date Deposited: 27 Dec 2023 04:31
Last Modified: 27 Dec 2023 04:31
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/6482

Actions (login required)

View Item View Item