Efektivitas media poster dalam peningkatan pendidikan kesehatan gigi karies pada anak usia 5-6 tahun di Ram NU Desa Salakbrojo Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan

Rosada, Amrina (2024) Efektivitas media poster dalam peningkatan pendidikan kesehatan gigi karies pada anak usia 5-6 tahun di Ram NU Desa Salakbrojo Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN. K. H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2419016_COVER_BAB I DAN BAB V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2419016_FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Dampak yang terjadi bila sejak awal sudah mengalami karies adalah selain fungsi gigi sebagai pengunyah yang terganggu. Anak juga akan mengalami gangguan dalam menjalankan aktifitasnya sehari-hari, sehingga anak tidak dapat belajar karena kurang berkonsentrasi sehingga akan mempengaruhi kecerdasan. Kebutuhan akan media edukasi gigi dan mulut yang sederhana dapat dipenuhi dengan media edukasi cetak yang interaktif seperti poster yang dapat menampilkan informasi kesehatan dalam bentuk teks dan gambar, membuat anak lebih mau menerima materi edukasi kesehatan. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas media poster dalam peningkatan pendidikan kesehatan gigi karies pada anak usia 5-6 tahun di RAM NU Desa Salakbrojo Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, Bagaimana pendidikan kesehatan gigi karies pada anak usia 5-6 tahun sebelum dan sesudah menerapkan media poster di RAM NU Desa Salakbrojo Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan, Bagaimana efektivitas media poster dalam meningkatkan pendidikan kesehatan gigi karies pada anak usia 5-6 tahun di RAM NU Desa Salakbrojo Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen kuasi. Penelitian ini terdiri dari satu kelas, dimana satu kelas diberi pretest dan posttest. Jenis penelitian yang digunakan adalah pre-experimental Design. Desain penelitian yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Instrumen pengumpulan data yaitu pedoman kuisioner dan dokumentasi. Analisis data menggunakan uji-t. Berdasarkan analisis data diperoleh rata-rata nilai pretest 51,17 dengan nilai tertinggi 80 dan nilai terendah 20. Sedangkan rata-rata nilai postest 85,90 dengan nilai tertinggi 92 dan nilai terendah 73. Sehingga pengembangan pengetahuan pendidikan kesehatan gigi pada anak memperoleh perbedaan yang signifikan. Berdasarkan hasil tersebut hipotesis menyatakan bahwa menggunakan media poster efektif untuk meningkatkan pengetahuan pendidikan kesehatan gigi yaitu dari hasil hipotesis diperoleh nilai T hitung sebesar sebesar -10,370 dengan nilai signifikan sebesar 0,000, yang berarti lebih lebih dari 0,05 dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi media pembelajaran poster berpengaruh terhadap peningkatan pengetahuan pendidikan kesehatan gigi anak.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHaryanto, Andung DwiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Media Poster, Pendidikan Kesehatan Gigi
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.321 Bustanul Atfal
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372.21 Pre School/Pendidikan Pra Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 28 Mar 2024 03:52
Last Modified: 28 Mar 2024 03:52
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7845

Actions (login required)

View Item View Item