Upaya Guru Fiqih dalam Meningkatkan Motivasi Siswa Kelas IV Mengikuti Shalat Dzuhur Berjamaah di MI Hasbullah Karanganyar Pekalongan

Mundiyah, Siti (2023) Upaya Guru Fiqih dalam Meningkatkan Motivasi Siswa Kelas IV Mengikuti Shalat Dzuhur Berjamaah di MI Hasbullah Karanganyar Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2319068_SITI MUNDIYAH BAB I-V.pdf

Download (8MB)
[img] Text
2319068_SITI MUNDIYAH FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan pelaksanaan shalat berjamaah siswa yang dipengaruhi oleh beberapa hal, pertama kurangnya minat dan kesadaran peserta didik untuk melakukan shalat berjamaah, kedua yaitu faktor keluarga, kurangnya perhatian orang tua terhadap anaknya mengenai pentingnya shalat berjamaah, ketiga yaitu lingkungan tempat tinggal anak, karena faktor lingkungan ini sangat besar pengaruhnya terhadap ketrampilan dalam melaksanakan shalat berjamaah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana upaya guru fiqih dalam meningkatkan motivasi siswa kelas IV mengikuti shalat dzuhur berjamaah di MI Hasbullah Karanganyar Pekalongan dan untuk mengetahui apa saja faktor-faktor pendukung dan penghambat upaya guru fiqih dalam meningkatkan motivasi siswa kelas IV mengikuti shalat dzuhur berjamaah di MI Hasbullah Karanganyar Pekalongan Jenis penelitian ini adalah deskriptif yaitu penelitian yang menggunakan metode untuk menggambarkan suatu hasil peneltiandengan pendekatan kualitatif yang digunakan untuk meneliti kondisi obyek ilmiah.Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder.Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, tes, wawancara, dan dokumentasi.Kemudian analisis data terdiri atas reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkanbagaimana upaya guru fiqih dalam meningkatkan motivasi siswa kelas IV mengikuti shalat dzuhur berjamaah ada lima Upaya-upaya tersebut yaitu siswa dilatih untuk disiplin, metode belajar yang diterapkan untuk peserta didik, apresiasi, memberikan hukuman bagi yang tidak melaksanakan shalat dzuhur berjamaah, dan mengarahkan siswa untuk shalat berjamaah. Adapun faktor pendukungnya yaitu faktor internal dari sekolah dan sarana prasarana yang memadai (mushala yang luas) sedangkan faktor penghambat yaitu asal pendidikan orang tua dan kurangnya tempat wudhu.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPriyanto, ArisUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Upaya Guru Fikih, Motivasi SiswaShalat, Dzuhur Berjamaah
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 24 Apr 2024 07:57
Last Modified: 24 Apr 2024 07:57
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8137

Actions (login required)

View Item View Item