Pengaruh Pembiasaan Sholat Dzuhur Berjamaah Terhadap Kedisiplinan Siswa Kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan

Sari, Novita (2023) Pengaruh Pembiasaan Sholat Dzuhur Berjamaah Terhadap Kedisiplinan Siswa Kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2319153_NOVITA SARI BAB I-V.pdf

Download (9MB)
[img] Text
2319153_NOVITA SARI FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Di era zaman sekarang ini masih banyak anak yang melanggar aturan tata tertib di sekolah. Hal tersebut tidak mencerminkan sikap disiplin bagi peserta didik yang baik. Perlu adanya tindakan dari sekolah untuk menangani masalah kedisiplinan siswa tersebut. Salah satunya yaitu dengan melakukan pembiasaan sholat dzuhur berjamaah. Diharapkan dengan adanya pembiasaan sholat dzuhur berjamaah mampu membentuk kepribadian disiplin pada siswa dan akan mempengaruhi aktifitas di kehidupan seterusnya. Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti memaparkan rumusan masalah sebagai berikut: 1) Bagaimana pembiasaan sholat dzuhur berjamaah siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan? 2) Bagaimana kedisiplinan siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan? 3) Adakah pengaruh pembiasaan sholat dzuhur berjamaah terhadap kedisiplinan siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh dan seberapa besar pengaruh pembiasaan sholat dzuhur berjamaah terhadap kedisiplinan siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Dengan jumlah populasi seluruh siswa kelas II SD Unggul YMI Wonopringgo yang berjumlah 32 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis uji regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pembiasaan sholat dzuhur berjamaah pada siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo memperoleh nilai rata-rata 42 terletak pada interval 40-44 yang berada pada kategori baik. 2) Kedisiplinan siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo memperoleh nilai rata-rata 48 terletak pada interval 48-52 yang berada pada kategori baik. 3) Berdasarkan hasil analisis uji regresi linear sederhana diperoleh nilai a = 28.130 dan nilai koefisien b = 0,451X. Kemudian diperoleh thitung sebesar 3,243 . Pada tingkat 5% diperoleh ttabel sebesar 2,042, maka thitung 3,243 > ttabel 2,042, sehingga Ho¬ ditolak dan Ha diterima, yang artinya terdapat pengaruh pembiasaan sholat dzuhur berjamaah terhadap kedisiplinan siswa kelas II di SD Islam Unggul YMI Wonopringgo.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhasanah, NurUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pembiasaan Sholat Dzuhur Berjamaah, Kedisiplinan Siswa
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 25 Apr 2024 02:58
Last Modified: 25 Apr 2024 02:58
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8147

Actions (login required)

View Item View Item