Pengaruh pendapatan, konsumsi, dan jumlah anggota keluarga terhadap kesejahteraan keluarga (Studi Pada Buruh Usaha Pertambangan Pasir Tradisional Di Desa Galangpengampon Kecamatan Wonopringgo)

Ulfiyana, Ilma (2024) Pengaruh pendapatan, konsumsi, dan jumlah anggota keluarga terhadap kesejahteraan keluarga (Studi Pada Buruh Usaha Pertambangan Pasir Tradisional Di Desa Galangpengampon Kecamatan Wonopringgo). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
4120011_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
4120011_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Kesejahteraan keluarga merupakan kondisi di mana sebuah keluarga merasakan kebahagiaan, keseimbangan, dan pemenuhan kebutuhan fisik serta emosional yang seimbang. Keluarga sebagai unit terkecil memiliki peran penting dalam perkembangan individu dan masyarakat secara keseluruhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendapatan, konsumsi dan jumlah anggota keluarga terhadap kesejahteraan keluarga pada buruh usaha pertambangan pasir tradisional di Desa Galangpengampon Kecamatan Wonopringgo. Penelitian ini dilakukan di usaha pertambangan tradisional di Desa Galangpengampon Kecamatan Wonopringgo. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan metode kuesioner yang dibagikan langsung oleh kepada responden dengan jumlah sampel sebanyak 81 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sensus sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis data uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda dan uji hipotesis menggunakan bantuan aplikasi IBM SPSS Statistics 22. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial variabel pendapatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan keluarga dengan hasil perbandingan nilai t_hitung (3,858) > t_tabel (1,99125) dengan signifikan 0,000 < 0,05. Konsumsi secara parsial berpengaruh terhadap kesejahteraan keluarga dengan nilai t_hitung (8,981) > t_tabel (1,99125) dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Jumlah anggota keluarga secara parsial tidak berpengaruh terhadap kesejahteraan keluarga dengan hasil t_hitung (0,204) < t_tabel (1,99125) dengan signifikan 0,839 > 0,05. Secara simultan variabel pendapatan, konsumsi dan jumlah anggota keluarga berpengaruh terhadap kesejahteraan keluarga dengan hasil nilai F_hitung (58,927) > F_tabel (2,72) dan nilai signifikan 0,000 < 0,05, serta ketiga variabel bebas tersebut memiliki kontribusi sebesar 68,5% dibuktikan dengan nilai adjusted R square sebesar 0,685, dan sisanya sebesar 31,5% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMa'shum, Muh. KhafidzUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pendapatan, Konsumsi, Jumlah Anggota Keluarga, Kesejahteraan Keluarga
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: UIN Gus Dur Febi
Date Deposited: 28 May 2024 08:55
Last Modified: 28 May 2024 08:55
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8328

Actions (login required)

View Item View Item