Implementasi pendidikan karakter pada pembelajaran pendidikan agama Islam di kelas 2 sdn 06 Beji Kec. Taman Kab. Pemalang

Alawiyah, Suci (2018) Implementasi pendidikan karakter pada pembelajaran pendidikan agama Islam di kelas 2 sdn 06 Beji Kec. Taman Kab. Pemalang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah fenomena bahwa pendidikan karakter merupakan pendidikan yang harus diterapkan disetiap pendidikan. Seiring dengan fenomena dekadensi moral yang terjadi di masyarakat. Mulai dari orang dewasa hingga anak kecil. Pacaran di tempat umum dengan saling berciuman dan berpelukan, posting meminum arak dan merokok di media sosial, sampai sex bebas. Anak perempuan dibiarkan sama orang tuanya diluar rumah hingga pulang dini hari. Anak perempuan sekarang bahkan tidak malu menjadi pemandu lagu guna memenuhi gengsi mereka. Permasalahan di usia Sekolah Dasar ini siswa jaman sekarang kurang bisa menghargai guru, meminjam barang temannya tanpa ijin, mengejek-ejek temannya, sering membolos sekolah, menyontek dalam ulangan. Pada penelitian ini penyusun mengambil permasalahan tentang bagaimana implemetasi pendidikan karakter pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas 2 SD Negeri 06 Beji serta apa faktor penunjang dan penghambat implementasi pendidikan karakter tersebut. Tujuan penelitian skripsi ini adalah (1) untuk mengetahui implementasi pendidikan karakter pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas 2 SD Negeri 06 Beji, (2) untuk mengetahui faktor penunjang dan penghambat implementasi pendidikan karakter tersebut. Jenis penelitian ini adalah dengan menggunakan penelitian kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode observasi, metode intervieu dan metode dokumentasi pada Kepala Sekolah, guru dan peserta didik terutama kelas 2. Keabsahan data dilakukan dengan cara triangulasi sumber, sebab pada penelitian ini data yang diperoleh akan dikumpulkan dan mengetahui kebenarannya. Teknis analisis data terdiri atas reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi data. Hasil penelitian dan pembahasan penelitian ini yaitu: (1) implementasi pendidikan karakter pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas 2 SD Negeri 06 Beji Kec. Taman Kab. Pemalang mengembangkan karakter jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri. Implementasi melalui pengalaman pembelajaran serta pemberian teladan. Salah satu diantaranya adalah membiasakan melakukan 5 S (senyum, salam, sapa, sopan dan santun). (2) Faktor pendukung implementasi pendidikan karakter adalah kepala sekolah beserta jajarannya, orang tua, peserta didik itu sendiri. Faktor penghambat implementasi pendidikan karakter adalah lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan teman, lingkungan masyarakat.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSalafudin, SalafudinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Karakter, Pembelajaran Pendidikan Agama Islam
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 22 Jun 2020 04:21
Last Modified: 22 Jun 2020 04:21
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/836

Actions (login required)

View Item View Item