Efektivitas Metode Talking Stick Dalam Penguasaan Kosakata Bahasa Arab Pada Siswa Kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan

Sa’adah, Khusna Fauziyah (2024) Efektivitas Metode Talking Stick Dalam Penguasaan Kosakata Bahasa Arab Pada Siswa Kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURRAHMAN WAHID PEKALONGAN.

[img] Text
2220062_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2220062_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/portal-pustak...

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya masalah terkait kemampuan kosakata bahasa Arab siswa kelas V MI NU An-Nur Bebel. Guru belum menggunakan metode pembelajaran kosakata bahasa Arab yang variasi sehingga penguasaan kosakata bahasa Arab siswa ini tergolong masih rendah. Oleh karena itu, peneliti terdorong untuk melakukan sebuah penelitian pembelajaran kosakata bahasa Arab dengan menggunakan metode talking stick. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana efektivitas metode talking stick dalam penguasaan kosakata bahasa Arab siswa kelas V di MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan, serta apakah terdapat perbedaan penguasaan kosakata bahasa Arab yang diterapkan dan tidak diterapkan metode talking stick pada siswa kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode talking stick dalam penguasaan kosakata bahasa Arab siswa kelas V di MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan dan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan penguasaan kosakata bahasa Arab yang diterapkan dan tidak diterapkan metode talking stick pada siswa kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi eksperiment dengan menggunakan desain nonequivalent control group yang mana ada kelas kontrol dan kelas eksperimen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik tes dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Berdasarkan dari data hasil penelitian Efektivitas Metode Talking Stick Dalam Penguasaan Kosakata Bahasa Arab Pada Siswa Kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan, dapat disimpulkan bahwa metode talking stick efektif dalam penguasaan kosakata bahasa Arab siswa kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan. Diketahui bahwa nilai thitung sebesar 2,172 > ttabel sebesar 2,021, maka Ha diterima dan Ho ditolak, artinya terdapat perbedaan penguasaan kosakata bahasa Arab yang diterapkan dan tidak diterapkan metode talking stick pada siswa kelas V MI NU An-Nur Desa Bebel Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHuda, Moh. NurulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Talking Stick,Kosakata Bahasa Arab
Subjects: 400 LANGAUGE (BAHASA) > 490 Other Languages (Bahasa-bahasa Lain) > 492.7 Arabic/Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: UIN Gus Dur Ftik
Date Deposited: 26 Jun 2024 03:11
Last Modified: 22 Jul 2024 03:06
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/8603

Actions (login required)

View Item View Item