Konsepsi pola hidup sehat dalam alqur’an (analisis ayat-ayat tentang makanan dan minuman Dalam tafsir lajnah kementrian agama republik Indonesia)

Janah, Muflikhatul (2022) Konsepsi pola hidup sehat dalam alqur’an (analisis ayat-ayat tentang makanan dan minuman Dalam tafsir lajnah kementrian agama republik Indonesia). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H ABDURRAHMAN WAHID.

[img] Text
3118084-Lampiran.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3118084_Bab1&5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
[img] Text
3118084-Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)
Official URL: Https://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Siklus kehidupan kita tentunya termuat dalam al-Qur’an, secara umum Allah memerintahkan manusia untuk memperhatikan makanan mereka baik dalam subtansi maupun lainnya. Selain itu, para ahli kesehatan juga menawarkan pendapat mereka tentang diet berdasarkan pola hidup sehat. Masalah yang diangkat dalam skripsi ini adalah bagaimana ayat-ayat makanan dan minuman dalam perspektif al-Qur’an dan sains menurut tafsir kemenag RI. Dan bagaimana pola hidup sehat dalam al-Qur’an menurut tafsir kemenag RI. Tujuan yang ingin dicapai dalam pembahasan ini adalah untuk mengetahui penafsiran ayat-ayat makanan dan minuman dalam perspektif Al-Qur’an dan sains dan menjelaskan bagaimana sebenarnya konsepsi pola hidup sehat dalam Al-Qur’an. Berangkat dari masalah diatas, penulis memilih judul “Konsepsi Pola Hidup Sehat dalam Al- Qur’an (Analisis Ayat-ayat Tentang Makanan dan Minuman Dalam Tafsir Kemenag RI)”. Penelaahan ini berfokus pada ayat-ayat makanan dan minuman dengan pola hidup sehat yang sesuai dalam Al-Qur’an dan sains menurut tafsir kemenag RI. Penelitian ini berjenis penelitian kepustakaan (library research), sehingga data yang digunakan adalah data kualitatif dari sumber primer dan sumber sekunder. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan saintifik. Untuk analisis data pada penelitian ini menggunakan metode maudhu’I (tematik) yang mana analisis data kualitatif menggunakan penafsiran sebuah ayat dalam al-Qur’an, menghimpun ayat-ayat tersebut dengan memperhatikan latar belakang sebabsebab turunnya, kemudian diberi penjelasan, uraian, komentar dan pokok-pokok kandungan ayat. Adapun berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka menunjukkan hasil bahwa: Pertama, penulis mengkaji tentang perintah Allah kepada semua manusia, khususnya orang-orang beriman, agar mengkonsumsi makanan yang halal dan thayyib (baik dan berkualitas), tidak boleh musrif. Kedua, konsepsi pola hidup sehat yang diatur dalam Al-Qur’an diantaranya, dilarang makan dan minum berlebihan, karena itu tidak baik bagi tubuh, baik secara fisik maupun mental. Proporsi konsumsi tubuh yaitu sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiga untuk bernafas. Hal ini sesuai dengan pola hidup sehat yaitu makan secukupnya, minum secukupnya, berolahraga secukupnya dan istirahat secukupnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNurani, ShintaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kesehatan, Makanan, Minuman, Tafsir Ilmi Lajnah Kementrian Agama RI
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X1.3 Tafsir Al-Qur'an
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Ari Sugeng
Date Deposited: 15 Oct 2024 07:44
Last Modified: 15 Oct 2024 07:44
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10734

Actions (login required)

View Item View Item