Peran Kebijakan Pondok Pesantren Dalam Pemberdayaan Ekonomi Umat (Studi Di Pondok Pesantren Al Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan)

Khakim, M. Nurul (2022) Peran Kebijakan Pondok Pesantren Dalam Pemberdayaan Ekonomi Umat (Studi Di Pondok Pesantren Al Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. ABDURAHMAN WAHID.

[img] Text
3617010-Bab1&5.pdf

Download (10MB)
[img] Text
3617010-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (11MB)
[img] Text
3617010-lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
Official URL: Https://perpustakaan.uingusdur.ac.id

Abstract

Pondok Pesantren Al-Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang adalah lembaga pendidikan non formal yang terletak di Desa Sampangan Gg 5 Kota Pekalongan. Merupakan sebuah lembaga pendidikan yang memiliki peranan penting di masyarakat sekitar karena membantu dalam pemberdayaan ekonomi umat, dengan adanya kebijakan-kebijakan Pondok Pesantren Al-Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang masyarakat sekitar bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Rumusan masalah pada penelitian ini bagaimana pemeberdayaan ekonomi umat di Pondok Pesantren Al-Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan? apa saja hambatan dan keberrhasilan kebijakan dalam pemeberdayakan ekonomi umat di Pondok Pesantren Al-Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan?. Sedangkan tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pemeberdayaan ekonomi umat di Pondok Pesantren AlMasyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan dan untuk mengetahui apa saja hambatan dan keberhasilan kebijakan dalam pemeberdayakan ekonomi umat di Pondok Pesantren Al-Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang Kota Pekalongan? Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah pengurus dan masyarakat sekitar dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian data yang diperoleh tersebut dianalisis menggunakan analisis SWOT untuk menjawab rumusan masalah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam pemberdayaan ekonomi umat di Pondok Pesantren Al Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang, Pondok Pesantren membuat dua kebijakan yaitu: Pendirian koperasi dan Pondok tidak menyediakan makan bagi santri, sehingga dari dua kebijakan tersebut Pondok Pesantren Al Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang berhasil membuat pemberdayaan ekonomi umat khususnya disekitar pondok pesantren. Faktor keberhasilan pemberdayaan ekonomi umat yang di lakukan oleh Pondok Pesantren Al Masyhad Manba’ul Falah Wali Sampang yaitu letak pondok yang sangat sterategis di pemukiman padat penduduk dan memiliki tiga cabang koperasi. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu SDM pengurus yang masih disibukkan dengan urusan pribadinya dan libur panjang tahunan yang ada dipondok.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHidayatullah, AhmadUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pondok Pesantren, Kebijakan, Pemberdayan, Ekonomi, Umat
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Manajemen Dakwah
Depositing User: Akhiroh Ghufron
Date Deposited: 18 Oct 2024 01:57
Last Modified: 18 Oct 2024 01:57
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/10871

Actions (login required)

View Item View Item