Manajemen Dana ZIS (Zakat, Infak dan Sedekah) dalam Upaya Pemberdayaan Ekonomi Mustahik melalui Program Microfinance oleh BAZNAS Kota Tegal

Uyun, Nila Qurotul (2022) Manajemen Dana ZIS (Zakat, Infak dan Sedekah) dalam Upaya Pemberdayaan Ekonomi Mustahik melalui Program Microfinance oleh BAZNAS Kota Tegal. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
3618014-Bab1&5.pdf

Download (2MB)
[img] Text
3618014-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Salah satu persoalan yang dialami oleh hampir semua negara adalah kemiskinan. Berbagai jenis program penanggulangan kemiskinan telah dilakukan, namun kemiskinan selalu tumbuh seiring dengan pertumbuhan ekonomi. Salah satu cara mengatasi kemiskinan adalah dengan menguatkan fakir miskin dengan cara mengeluarkan sebagian hartanya, baik dalam bentuk pembelanjaan maupun dalam bentuk dana sosial berupa zakat. Peluncuran program BAZNAS Microfinance, sejalan dengan pilar zakat yang salah satunya mengatasi kemiskinan. Jadi lewat program ini diharapkan bisa mengatasi kemiskinan masyarakat, dengan cara memberikan bantuan berupa modal bagi para pelaksana usaha kecil. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana penerapan fungsifungsi manajemen dalam pengelolaan dana ZIS yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Tegal untuk pemberdayaan ekonomi mustahik melalui program BAZNAS Microfinance (2) Bagaimana permasalahan yang dihadapi oleh BAZNAS Kota Tegal dalam penerapan fungsi-fungsi manajemen tersebut (3) Bagaimana upaya yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Tegal untuk mengatasi permasalahan tersebut. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mengetahui bagaimana penerapan fungsi-fungsi manajemen dalam pengelolaan dana ZIS yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Tegal untuk pemberdayaan ekonomi mustahik melalui program BAZNAS Microfinance (2) Mengetahui apa saja permasalahan yang dihadapi oleh BAZNAS Kota Tegal dalam penerapan fungsi-fungsi manajemen tersebut (3) Mengetahui bagaimana upaya yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Tegal untuk mengatasi permasalahan tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research), menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data perimer adalah hasil wawancara dengan ketua BAZNAS Kota Tegal yang dilengkapi dengan data pendukung dokumen dan arsip. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah: metode observasi, metode dokumentasi, dan metode wawancara. Penelitian ini menganalisis dengan cara analisis deskriptif. Hasil penelitian ini adalah pengelolaan dana zakat, infak dan sedekah melalui penerapan fungsi-fungsi manajemen diantaranya: perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Adapun beberapa permasalahan atau hambatan yang terjadi selama proses pengelolaan yaitu: kurangnya kesadaran masyarakat untuk mengeluarkan zakat, perbedaan pendapat antar kelompok kerja, antusias masyarakat yang berlebehan, para mustahik yang sudah pernah mendapatkan bantuan dan sebenarnya sudah mampu untuk menjadi muzaki tetapi masih mengharapkan mendapat bantuan. Dari beberapa permasalahan yang ada, solusi yang dilakukan BAZNAS Kota Tegal yaitu: memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan pentingnya mengeluarkan zakat, menghadapi perbedaan dengan profesional dan hati-hati, menyeleksi kembali masyarakat atau para mustahik yang hendak menerima bantuan dengan melihat apakah orang tersebut layak mendapatkan bantuan serta benar-benar membutuhkan bantuan tersebut, mengajak para mustahik penerima bantuan khususnya untuk mengubah pemikirannya yang selalu meminta diberikan bantuan terus menerus akan tetapi mengajak mereka untuk menjadi muzaki yang memberikan bantuan kepada orang yang membutuhkan melalui sosialisasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFakhrina, AgusUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Dana ZIS, Pemberdayaan Ekonomi
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Manajemen Dakwah
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 06 Nov 2024 03:05
Last Modified: 06 Nov 2024 03:05
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/11063

Actions (login required)

View Item View Item