Strategi Marketing Mix Syariah dalam Meningkatkan dan Mempertahankan Jumlah Anggota pada Produk Simpanan Hari Raya Idul Fitri di KSPPS SM NU Cabang Kedungwuni

Fajriyah, Isma (2025) Strategi Marketing Mix Syariah dalam Meningkatkan dan Mempertahankan Jumlah Anggota pada Produk Simpanan Hari Raya Idul Fitri di KSPPS SM NU Cabang Kedungwuni. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
4221151_Cover_Bab I dan Bab V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
4221151_Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
4221151_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya peran strategi pemasaran dalam menjaga eksistensi lembaga keuangan syariah di tengah persaingan yang ketat. Produk Simpanan Hari Raya Idul Fitri (SIHARFI) di KSPPS SM NU Cabang Kedungwuni menjadi salah satu inovasi keuangan syariah yang bertujuan membantu anggota dalam merencanakan keuangan menjelang hari raya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam bagaimana strategi marketing mix syariah diterapkan dalam meningkatkan dan mempertahankan jumlah anggota produk SIHARFI, serta menganalisis keberhasilannya berdasarkan pendekatan teori Social Exchange. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Data dianalisis melalui pendekatan tematik dan triangulasi sumber guna menjaga validitas informasi. Fokus penelitian mengacu pada penerapan bauran pemasaran syariah yang terdiri dari sembilan elemen (9P): Product, Price, Place, Promotion, People, Process, Physical Evidence, Promise, dan Patience. Objek penelitian adalah KSPPS SM NU Cabang Kedungwuni dan para anggotanya sebagai pengguna langsung produk SIHARFI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa marketing mix syariah mampu meningkatkan jumlah anggota melalui inovasi produk, harga yang adil, pelayanan yang akrab dan transparan, serta promosi berbasis pendekatan personal. Dalam mempertahankan anggota, pemenuhan janji, pelayanan yang sabar dan konsisten, serta fasilitas fisik yang mendukung menjadi faktor penentu loyalitas. Strategi ini selaras dengan prinsip syariah dan membuktikan bahwa nilai-nilai Islam mampu diintegrasikan dalam praktik pemasaran modern secara efektif. Kebaruan dari penelitian ini terletak pada penggunaan pendekatan 9P Marketing Mix Syariah secara lengkap yang dikaitkan dengan Social Exchange Theory untuk menjelaskan hubungan lembaga dan anggota. Penelitian ini juga fokus pada produk SIHARFI di KSPPS SM NU Kedungwuni yang belum banyak dikaji, serta menonjolkan nilai-nilai Islam seperti amanah, kesabaran, dan pelayanan santun dalam strategi peningkatan dan pemeliharaan anggota. Kontribusi penelitian ini yaitu memperkaya teori tentang penerapan strategi marketing mix syariah berbasis 9P dan memperkuat relevansi Social Exchange Theory dalam pemasaran syariah. Secara praktis, menjadi pedoman bagi KSPPS dan BMT dalam menerapkan strategi pemasaran bernilai Islam untuk meningkatkan loyalitas anggota, serta secara akademik menjadi referensi bagi pengembangan studi Islamic marketing dan penelitian lanjutan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSaefudin, Abdul Ghofar198402222019031003UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Marketing Mix Syariah, SIHARFI, Loyalitas Anggota, KSPPS SM NU
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X4.27 Bank Islam, Baitul Mal Wat Tamlil
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 332.1 Banks/Bank, Perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: UIN Gus Dur Febi
Date Deposited: 04 Nov 2025 06:58
Last Modified: 04 Nov 2025 06:58
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/15942

Actions (login required)

View Item View Item