Peran konselor islami dalam pencegahan perceraian di badan penasihatan pembinaan dan pelestarian pekawinan kota Pekalongan

Khabibi Yulianto, M. Akbar (2020) Peran konselor islami dalam pencegahan perceraian di badan penasihatan pembinaan dan pelestarian pekawinan kota Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover Bab I dan V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id/

Abstract

Hidup berumah tangga, dalam perjalananya akan ada peristiwa-peristiwa yang membahagiakan dan menyadihkan dalam keadaan bahagia hidup suami-istri akan tentram dan damai. sehingga kebahagiaan akan selalu menghampiri kehidupan rumah tangga. Namun apabila kesedihan bahkan pertengkaran yang terjadi di dalam kehidupan berumah tangga maka kehidupan suami-istri tidak akan ada kebahagiaan, dan konflik-konflik pun akan terus terjadi yang bisa menimbulkan perceraian. Untuk pencegahan perceraian di butuhkan peran-peran seorang ahli dalam membantu menyelesaikan permasalahan di dalam rumah tangga. di Badan penasehatan pembinaan dan pelestarian perkawinan, lembaga tersebut adalah salah satu lembaga independen yang secara khusus mengatasi permasalahan-permasalahan di dalam rumah tangga. banyak tenaga-tenaga professional yang biasa di sebut dengan konselor yang memiliki kemampuan dan ketrampilan khusus dalam membantu memecahkan permasalahan rumah tangga. peran konselor ada tiga, yaitu : berperan sebagai fasilitator, reflektor dan konsultan. Rumusan Masalah yaitu: (1). Pencegahan Perceraian di Badan penasehatan pembinaan dan pelestarian perkawinan ? (2). Peran Konselor Islami dalam Pencegahan perceraian di Badan penasehatan pembinaan dan pelestarian perkawinan ? Tujuan dari penelitian ini adalah (1). Untuk mengetahui bagaimana peran konselor dalam pencegahan perceraian. (2). Untuk mengetahui faktor apa yang terjadi dalam pencegahan perceraian. Kegunaan dari penelitian ini secara teoritis adalah: (1). Dapat memperluas cakrawala pengetahuan serta menambah ilmu pengetahuan, khususnya menambah wawasan tentang peran konselor dalam pencegahan perceraian. (2). Dapat menjadikan acuan bagi peneliti, maupun masyarakat umum untuk bisa memahami problem problematika baik di dalam rumah tangga maupun di masyarakat. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) dan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan datanya adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan analis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan: (1). Pencegahan Perceraian ada tiga Faktor yaitu: a). Faktor ekonomi b). Faktor kekerasan dalam rumah tangga. c). Faktor penelantaran. (2). Peran Konselor Islami dalam pencegahan perceraian dalam hal itu ada tiga faktor, yaitu: a) Peran sebagai fasilitator b). Peran sebagai reflektor c). Peran sebagai konsultan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorZaduqisti, EstiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Peran Konselor, Pencegahan Perceraian
Subjects: 100 PHILOSOPHY AND PSYCHOLOGY (FILSAFAT DAN PSIKOLOGI) > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.3 Counseling and Interviewing/Psikologi Konseling, Penyuluhan, Pemberian Nasehat dan Wawancara
200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.15 Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam
Depositing User: Markholis Markholis
Date Deposited: 29 Jun 2021 03:38
Last Modified: 29 Jun 2021 03:38
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/1665

Actions (login required)

View Item View Item