Irfanto, Dicky Arif (2021) Peran Madrasah Diniyah dalam Membentuk Karakter Religius pada Peserta Didik (Studi Kasus di Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 Desa Sidomulyo Kecamatan Limpung Kabupaten Batang). Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
|
Text
2117149_Bab1&5.pdf Download (1MB) |
|
|
Text
2117149_Fulltext.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
|
Text
2117149_Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Belakangan ini masyarakat sedang menghadapi sebuah permasalahan yaitu krisis karakter religius pada peserta didik. Hal tersebut bisa kita lihat melalui kabar yang ditampilkan di sosial media. Yang pertama, karena faktor kurangnya iman dan taqwa yang dimiliki oleh peserta didik yang memicu terjadinya pergaulan yang kurang baik serta penyalahgunaan terhadap narkoba. Yang kedua, kurangnya rasa sadar yang dimiliki oleh peserta didik dalam melakukan ibadah, seperti tidak menunaikan sholat lima waktu. Dan yang ketiga, jika dilihat dari akhlaknya, peserta didik sepertinya kurang bisa untuk menghargai orang tua, berbicara kurang baik, berkelahi dengan sesama, dan sebagainya. Salah satu usaha yang dilakukan Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 adalah melalui peran Madrasah Diniyah dalam membentuk karakter religius pada peserta didik. Rumusan masalah: (1) Bagaimana peran Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 di Desa Sidomulyo, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang dalam membentuk karakter religius pada peserta didik? (2) Faktor apa saja yang dapat mempengaruhi dalam membentukan karakter religius anak di Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 Desa Sidomulyo Kecamatan Limpung Kabupaten batang? Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Untuk mengetahui bagaimana peran Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 di Desa Sidomulyo, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang dalam membentuk karakter religius pada anak. (2) Untuk mengetahui faktor apa saja yang dapat mempengaruhi dalam membentuk karakter religius pada anak di Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 Desa Sidomulyo Kecamatan Limpung Kabupaten batang. Jenis penelitian yang akan dilaksanakan merupakan jenis penelitian lapangan yang bertujuan untuk mempelajari secara intensif latar belakang, status terakhir, dan interaksi lingkungan yang terjadi pada satuan sosial individu, kelompok, lembaga, dan sebuah komunitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, analisis dilakukan dengan menggunakan teknik analisa Miles Huberman dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan untuk proses penganalisaan data. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Strategi atau cara yang digunakan Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 dalm membentuk karakter religius pada peserta didik yaitu meliputi kegiatan pembelajaran, kegiatan pembiasaan, tauladan, dan kedisiplinan. (2) Faktor pendukung dan faktor penghambat peran Madrasah Diniyah Mambaul Ulum 2 dalam membentuk karakter religius pada peserta didik seperti kurnagnya kesadaran yang ada pada diri peserta didik masing-masing, pergaulan lingkungan sekitar, serta pergaulan dengan teman sebaya. Namun, hal tersebut dapat teratasi mengingat banyaknya faktor pendukung seperti: lokasi kedudukan Madrasah Diniyah yang cukup strategis dan lingkungan masyarakat yang mendukung, serta tokoh agama yang mendukung dengan segala bentuk kegiatan yang bersifat positif.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Supervisor: |
|
||||||||
| Uncontrolled Keywords: | Peran Madrasah Diniyah, Membentuk Karakter Religius, Peserta Didik | ||||||||
| Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
| Depositing User: | Hasan Hasanudin | ||||||||
| Date Deposited: | 07 Jan 2026 02:22 | ||||||||
| Last Modified: | 07 Jan 2026 02:22 | ||||||||
| URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/17445 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
