Efektifitas Metode Pembelajaran Baca Tulis Al- Qur’an (BTQ) Terhadap Kemampuan Membaca Al-Qur’an Siswa SD Negeri Sapuro 05 Pekalongan

Permana, Dyan (2021) Efektifitas Metode Pembelajaran Baca Tulis Al- Qur’an (BTQ) Terhadap Kemampuan Membaca Al-Qur’an Siswa SD Negeri Sapuro 05 Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2021116162_Bab1&5.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2021116162_Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text
2021116162_Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Pembelajaran baca tulis Al-Qur’an (BTQ) adalah proses memberikan bimbingan dan bantuan kepada diri peserta didik sehingga peserta didik mampu melafalkan huruf hijaiyah, mampu menuliskan dan membaca ayat-ayat Al-Qur’an secara fasih dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Dari latar belakang masalah tersebut penulis merumuskan masalah sebagai berikut:Bagaimana efektifitas pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) melalui mata pelajaran Muatan Lokal terhadap peningkatkan kemampuan membaca Al- Qur’an siswa SD Negeri Sapuro 05 Pekalongan. Apakah terdapat pengaruh terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an siswa dengan proses pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) melalui mata pelajaran Muatan Lokal di SD Negeri Sapuro 05 Pekalongan. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Adapun dalam pengumpulan data penulis menggunakan teknik observasi, angket, wawancara (interview), dan dokumentasi. Dalam menganalisis data penulis menggunakan analisis deskriptif, analisis regresi, dan analisis uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode pembelajaranbaca tulis Al- Qur’an dengan kemampuan membaca Al-Qur’an yang dilaksanakan oleh siswa SD Negeri Sapuro 05 Kota Pekalongan menunjukan bahwa Koefisien regresi X sebesar 0,436 menyatakan bahwa setiap penambahan 1% nilai metode pembelajaran BTQ maka nilai kemampuan membaca Al-Qur’an siswaakan bertambah sebesar 0,436. Sedangkan Hasil analisis Varian (ANOVA) Di ketahui bahwa nilai Ftabel sebesar 0.453 sedangkan Fhitung sebesar 0.205. dengan demikian nilai Fhitung > Ftabel atau 0.453 > 0.205 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Sehingga bisa disimpulkan bahwa metode pembelajran BTQ terdapat efektifitas yang signifikan terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an. Hasil nilai determinasi nilai korelasi / hubungan (R) yaitu sebesar 0,453 Dan nilai koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,205, yang mengandung pengertian bahwa efektifitas variabel metode pembelajaran BTQ terhadap variabel kemampuan membaca Al-Qur’an adalah sebesar 20,5%. Selebihnya 79,5 % dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian. Dapat dikategorikan cukup baik,dan metode pembelajran BTQ terdapat efektifitas yang signifikan terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHidayat, M. MujibUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Pembelajaran, Baca Tulis Al-Qur’an.
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hasan Hasanudin
Date Deposited: 08 Jan 2026 07:26
Last Modified: 08 Jan 2026 07:26
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/17496

Actions (login required)

View Item View Item