Suprapti, Eni (2018) Manajemen Pemberdayaan Guru PAI dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan (Studi Komparasi di MAN Batang dan MA NU Batang. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.
Text
BAB I-V.pdf Download (57MB) |
|
Text
FULL TEKS.pdf Restricted to Registered users only Download (58MB) |
Abstract
Manajemen pemberdayaan guru PAI di MAN Batang dan MA NU Batang menerapkan fungsi-fungsi manajemen. Diantara fungsi-fungsi manajemen pemberdayaan guru PAI adalah merencanakan, mengorganisir, menggerakkan, dan mengevaluasi manajemen pemberdayaan guru PAI. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana manajemen pemberdayaan guru PAI di MAN Batang, bagaimana manajemen pemberdayaan guru PAI di MA NU Batang, bagaimana manajemen pemberdayaan guru PAI di MAN Batang dan MA NU Batang. Penelitian ini bertujuan:1) mengetahui manajemen pemberdayaan guru PAI di MAN Batang: 2) mengetahui manajemen pemberdayaan guru PAI di MA NU Batang. 3) mengetahui perbedaan manajemen dalam pemberdayaan guru PAI di MAN Batang dan MA NU Batang. Manfaat penelitian secara teoritis diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam bidang pendidikan terutama dari segi manajemen pemberdayaan guru PAI yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengerahan, dan pengevaluasian, secara praktis yaitu dapat meningkatkan kompetensi guru dalam meningkatkan mutu pendidikan, bagi sekolah dapat memberikan masukan kepada lembaga dalam mengenai manajemen pemberdayaan guru PAI dalam meningkatkan mutu pendidikan. Penelitian ini dilaksanakan dengan jenis penelitian penelitian field frsearch yaitu penelitian lapangan, untuk mengadakan penelitian secara langsung ke obyek penelitian, penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif karena penelitian ini sangat menekankan pada perolehan data asli. Sumber informasi dalam penelitian ini adalah kepala madrasah dan guru PAI, dan bidang kurikulum. Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh dengan teknik observasi, wawancara dan pengkajian dokumentasi. Hasil temuan ini adalah sebagai berikut: 1) Di MAN Batang dan MA NU dalam manajemen pemberdayaan guru PAI sudah dilakukan secara optimal. 3) Perbedaan dalam manajemen pemberdayaan guru PAI di MAN Batang dan MA NU Batang yaitu : a) dalam hal kepemimpinan dan kewenangan, pengambil kebijakan di MAN Batang dipucuk pimpinan adalah kepala madrasah, di MA NU pengambil kebijakan dipucuk pimpinan adalah ketua Yayasan Nahdlatul Ulama, b) dalam hal Menggerakkan guru PAI dengan melaksanakan pelatihan di MAN Batang mengadakan pelatihan secara mandiri dalam meningkatkan kompetensi guru, di MA NU Batang belum mengadakan pelatihan secara mandiri dalam meningkatkan kompetensi guru karena belum ada anggaran, c) dalam hal pengawasan terhadap kinerja guru, di MAN Batang dilakukan secara rutin setiap hari kepala sekolah kunjungan kekelas mengawasi proses pembelajaran, di MA NU pengawasan terhadap kinerja guru belum secara rutin setiap hari.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Pemberdayaan, Guru Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | Ida Royani | ||||||||
Date Deposited: | 23 Jul 2021 07:02 | ||||||||
Last Modified: | 23 Jul 2021 07:02 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/2086 |
Actions (login required)
View Item |