Casmiatun, Casmiatun (2010) Efektivitas Metode Tutorial dalam Pembelajaran Kitab Kuning (Studi di Kelas Wustho Pondok Pesantren ''KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni). Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
i-v.pdf Download (14MB) |
|
Text
full teks.pdf Restricted to Registered users only Download (30MB) |
Abstract
Skripsi ini dilatarbelakangi dengan umumnya pembelajaran di pesantren mengikuti pola tradisional, yaitu model sorogan dan model bandongan. Namun, merode tersebut masih banyak terdapat kelemahan yaitu tidak terjadinya komunikasi dua arah antara guru dan santri. Oleh karena itu, perlunya penerapan metode pembelajaran yang sesuai, karena penerapan metode yang tepat akan dapat mengantarkan keberhasilan yang sangat optimal. Dalam hal ini, metode yang diterapkan di pondok pesantren ''KY. LABIB NOOR'' adalah metode tutorial. Permasalahan dalam skripsi Ini adalah bagaimana pemahaman santri terhadap materi kitab kuning sebelwn dilaksanakan metode tutorial di pondok pesantren ''KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni, bagaimana pemahaman santri terhadap materi kitab kuning setelah dilaksanakan metode tutorial di pondok pesantren ''KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni, serta bagaimana efektivitas pelaksanaan metode tutorial dalam pembelajaran kitab kuning di kelas wustho pondok pesantren '~KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan kefektivan metode tutorial dalam pembclajaran kitab kuning di kelas wustho pondok pesantren ~'KY. l.. Al31ll NOOR'' Kedungwuni Pekalongan. Manfaat penulisan skripsi ini untuk mcmberikan swnbangan pemikiran dalam rangka usaha meningkatkan mutu pendidikan pondok pesantren dan sebagai bahan perbandingan dari metode-metode dalam pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren . Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu penekanan analisisnya pada data-data numerical (angka) yang diolah dengan · metode statistik. Jenis penelitian ini adalah penelitian Iapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan dikancah atau tempat terjadinya gejala-gejala yang diselidiki. Yang menjadi populasi sebanyak 15 anak. Untuk mendapatkan data, peneliti menggunakan metode observasi, interview (wawancara), dokumentasi, dan tes. Hasil analisis yang dilakukan peneliti, menyatakan bahwa uji hipotesis menunjukkan bahwa t0 lebih besar dari t, baik pada signifikansi 5% maupun 1 %, sehingga keduanya signifikan. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa "Terdapat efektivitas yang signifikan dengan diterapkannya metode tutorial dalam pembelajaran kitab kuning di kelas wustho pondok pesantren ''KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni Pekalongan dapat diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan metode tutorial efektif untuk diterapkan di pondok pesantren ''KY. LABIB NOOR'' Kedungwuni Pekalongan dalam rangka menigkatkan kualitas dan pemahaman santri terhadap materi kitab kuning yang sedang mereka pelajari, sehingga hipotesis yang peneliti ajukan dapat diterima.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Metode Tutorial, Kitab Kuning | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | Yanto Yanto | ||||||||
Date Deposited: | 13 Jun 2023 10:28 | ||||||||
Last Modified: | 13 Jun 2023 10:28 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3203 |
Actions (login required)
View Item |