Peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabupaten Batang

Mahfud, Moh. Amin (2015) Peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri ( STAIN ) Pekalongan.

[img] Text (Thesis)
202109385 MOH. AMIN MAHFUD BAB I, V DAN LAMP_1.PDF

Download (10MB)
[img] Text (Thesis)
202109385 MOH. AMIN MAHFUD BAB I - V DAN LAMP FULL TEXT_1.PDF
Restricted to Registered users only

Download (20MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Peran seorang guru sangatlah signifikan dalam proses belajar mengajar. Salah satu tugas guru dalam proses belajar mengajar adalah menciptakan lingkungan belajar yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Guru PAI yaitu guru yang mempunyai tugas memberikan pendidikan agama islam, tugas itu merupakan usaha dasar untuk menyiapkan peserta didik dalam meyakini, memahami, menghayati pengajaran atau latihan memperhatikan tuntunan untuk menghormati agama lain dalam hubungan kerukunan antar umat beragama dalam masyarakat untuk menjadikan persatuan dan kesatuan nasional. Berdasarkan latar belakang diatas, maka dirumuskan permasalahan yaitu: Bagaimana peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Apa saja faktor yang mempengaruhi dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Adapun tujuannya adalah untuk mengetahui peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik serta untuk mengetahui apa saja faktor yang mempengaruhi dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabupaten Batang. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research), pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan datanya adalah observasi, interview, dokumentasi. Sedangkan analisis yang digunakan yaitu teknik deskriptif yaitu mengungkapkan dan memaparkan data serta fakta yang sesuai dengan keadaan sebenarnya. Setelah melakukan pengamatan dan pengumpulan data didapatkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SD Negeri Wonokerto 01 Kecamatan Bandar Kabuapaten Batang dilakukan melalui berbagai peran yakni membimbing, memberi nasihat, menguasai materi, mengelola kelas, mediator, fasilitator, melakukan evaluasi, melakukan inovasi dan menjadi suri tauladan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFachrullah, FachrullahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: peran guru, motivasi belajar
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ridho Aji Anggana
Date Deposited: 10 Aug 2023 02:52
Last Modified: 10 Aug 2023 02:52
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/3506

Actions (login required)

View Item View Item