Strategi pemasaran untuk meningkatkan tingkat hunian kamar Hotel Di Hotel Namira Syariah Pekalongan

Fadhilah, Ana (2019) Strategi pemasaran untuk meningkatkan tingkat hunian kamar Hotel Di Hotel Namira Syariah Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, IAIN Pekalongan.

[img] Text
Cover, Bab I - V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.iainpekalongan.ac.id

Abstract

Hotel merupakan sebuah bangunan yang dikelola secara komersial dengan memberikan fasilitas penginapan untuk umum dengan fasilitas pelayanan. Kegiatan promosi juga menjadi salah satu faktor yang dapat meningkatkan Jumlah Hunian Kamar pada hotel. Promosi dilakukan untuk mempengaruhi konsumen agar mereka dapat menjadi kenal akan produk yang ditawarkan oleh perusahaan kepada mereka dan kemudian mereka menjadi senang, lalu membeli produk atau jasa tersebut. Promosi merupakan salah satu kegiatan yang ditujukan untuk meningkatkan volume penjualan, dengan jalan memberitahu dan membujuk konsumen baik secara langsung maupun tidak langsung untuk membeli produk. Dengan demikian promosi erat kaitannya dengan volume penjualan terutama dalam upaya mempengaruhi konsumen akan produk yang ditawarkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Data dikumpulkan dengan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis kualitatif dengan tujuan menjabarkan secara jelas mengenai strategi pemasaran untuk meningkatkan tingkat hunian kamar hotel di Hotel Namira Syariah Pekalongan. Hasil dari penelitian ini adalah strategi pemasaran yang diterapkan di Hotel Namira Syariah Pekalongan diantaranya product, price, promotion, place, people, physical evidence, process. Dari ke tujuh elemen tersebut terdapat lima elemen yang dianggap menonjol dalam penerapan strategi pemasaran di Hotel Namira Syariah Pekalongan diantaranya product, price, promotion, place, process. Hotel Namira Syariah Pekalongan selalu memaksimalkan kelima elemen tersebut guna menarik minat pelanggan untuk menginap dan juga memaksimalkan kualitas pelayanan serta sarana prasarana agar pelanggan memperoleh kepuasan pelayanan

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorTamamudin, TamamudinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Strategi Pemasaran, Hotel Namira Syariah, Tingkat Hunian Hotel
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330 Economics/Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah
Depositing User: Nuzulul Nuzulul
Date Deposited: 27 Apr 2020 03:57
Last Modified: 27 Apr 2020 03:58
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/62

Actions (login required)

View Item View Item