Implementsi Penilaian Aspek Psikomotorik Pendidikan Agama Islam Di Msdrasah Salafiyah Ibtidaiyah (MSI) XVIII Medono Pekalongan

Hafidhun, Moh. (2014) Implementsi Penilaian Aspek Psikomotorik Pendidikan Agama Islam Di Msdrasah Salafiyah Ibtidaiyah (MSI) XVIII Medono Pekalongan. Undergraduate Thesis thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pekalongan.

[img] Text
2021210119 MOH HAFIDHUN FULL TEXT.PDF
Restricted to Registered users only

Download (15MB)
[img] Text
2021210119 MOH HAFIDHUN BAB I, V DAN LAMP.PDF

Download (8MB)
Official URL: https://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Penilaian merupakan bagian dari pendidikan dalam proses mencapai tujuan utama pembelajaran yaitu untuk mendapatkan informasi yang akurat mengenai tingkat pencapaian tujuan pembelajaran siswa dan perubahan tingkah laku yang diinginkan siswa. Penilaian dalam pelajaran selalu mengandung aspek kongnitif, aspek afektif dan aspek psikomotorik. Ketiga ini tidak bisa dipisahkan satu sama lain, walaupun penekanannya berbeda. Aspek kongnitif berhubungan dengan kemampuan berfikir, aspek afektif mencakup watak perilaku dan aspek psikomotorik merupakan aspek yang berhubungan dengan aktivitas fisik. Penilaian aspek psikomotorik pada mata pelajaran PAI di MSI XVIII Medono bertujuan untuk mengukur penampilan/perbuatan atau kinerja yang telah dikuasai oleh peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kebijakan sistem penilaian aspek psikomotorik mata pelajaran PAI di MSI XVIII Medono, untuk mengetahui penilaian aspek psikomotorik mata pelajaran PAI di MSI XVIII dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat penilaian aspek psikomotorik mata pelajaran PAI di MSI XVIII Medono. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pertama, Kebijakan sistem penilaian aspek psikomotorik pada MSI XVIII Medono menggunakan KKM sudah sesuai dengan salah satu prinsip penilaian pada kurikulum berbasis kompetensi yaitu menggunakan acuan kriteria, yakni menggunakan kriteria tertentu dalam menentukan kelulusan peserta didik. Kriteria paling rendah untuk menyatakan peserta didik mencapai ketuntasan dinamakan Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM). KKM ditetapkan oleh satuan pendidikan atau beberapa satuan pendidikan yang memiliki karaktristik yang hampir sama. Kedua, Penilaian aspek psikomotorik Pendidikan Agama Islam di MSI XVIII Medono dilakukan secara langsung oleh guru yang bersangkutan dalam hal ini adalah guru PAI dengan teknik penilaian dan teknik penskoran pada tingkat satuan pendidikan. Dalam teknik penilaian terfokus pada ketepatan dan kesesuaian melafalkan bacaan dan terfokus pada memeragakan, praktek (ujuk kerja). Ketiga, Faktor pendukung dan penghambat dalam penilaian aspek psikomotorik PAI di MSI XVIII Medono rnencakup dua faktor yaitu internal dan eksternal. Pendukung internal diantaranya kesehatan jasmani, keseimbangan teori dan praktek, penyesuain diri. Sedangkan faktor penghambat internal kebalikan pendukung. Pada faktor pendukung eksterhal diantaranya perhatian orang tua, persiapan guru dalam mengajar, lingkungan yang harmonis sedangkan faktor penghambat eksternal kebalikan dari pendukung eksternal.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDMuhlisin, MuhlisinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Penilaian, Aspek Psikomotorik
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rosi Rosi
Date Deposited: 08 Jan 2024 04:47
Last Modified: 08 Jan 2024 04:47
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/6638

Actions (login required)

View Item View Item