Implementasi metode tutor sebaya dalam meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas vi sd n kauman 3 batang

Putri, Puspa Savitri Edelwaise (2023) Implementasi metode tutor sebaya dalam meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas vi sd n kauman 3 batang. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

[img] Text
2317241_PUSPA SAVITRI EDELWAISE PUTRI BAB I-V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2317241_PUSPA SAVITRI EDELWAISE PUTRI FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
Official URL: http://perpustakaan.uingusdur.ac.id/

Abstract

Permasalahan yang melatarbelakangi penelitian ini adalah pembelajaran pada Mata Pelajaran Matematika materi KPK dan FPB yang ditemukan pada siswa kelas VI SD N Kauman 03 Batang. Permasalahan yang ada dalam pembelajaran matematika pada siswa kelas VI ini, yaitu para siswa masih sulit memahami bagaimana cara menyelesaikan soal KPK dan FPB meskipun guru matematika telah menjelaskan dengan terperinci. Hal tersebut mengakibatkan nilai matematika sebagian siswa masih di bawah rata-rata, ditandai dengan siswa yang belum menguasai materi sebesar 43%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) bagaimana implementasi metode tutor sebaya dalam meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas VI SD N Kauman 03 Batang? (2) apa saja faktor penghambat dan pendukung implementasi metode tutor sebaya dalam meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas VI SD N Kauman 03 Batang? Jenis penelitian ini menggunkaan jenis penelitian field reseach dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian dianalisis dengan pencarian atau pelacakan pola-pola. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, pembelajaran matematika menggunakan metode tutor sebaya dapat menghasilkan peningkatan prestasi belajar siswa. Hal tersebut terbukti dari kondisi awal dengan nilai nilai rata-rata pra siklus sebesar 64 yang tuntas 57% dan yang tidak tuntas 43%. Penerapan metode tutor sebaya yang pertama belum mencapai ketuntasan, nilai rata-rata 69 yang tuntas 71% dan yang belum tunutas 29%. Lalu pada penerapan metode tutor sebaya kedua mengalami peningkatan dengan nilai rata-rata 81 dan mencapai ketuntasan 100%.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Supervisor:
ContributionSupervisorNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRini, JuwitaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Tutor Sebaya, Prestasi Belajar Matematika, KPK dan FPB
Subjects: 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.322 Madrasah Ibtidaiyah
300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education/Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ida Royani
Date Deposited: 04 Mar 2024 08:46
Last Modified: 04 Mar 2024 08:46
URI: http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7329

Actions (login required)

View Item View Item