Widhianingsih, Widhianingsih (2024) Implikasi kompetensi pedagogi guru mata pelajaran PAI terhadap keaktifan siswa di SMP 2 Kajen. Undergraduate Thesis thesis, UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
Text
2120075_COVER_BAB I & BAB V.pdf Download (2MB) |
|
Text
2120075_FULL TEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Guru sebagai pendidik harus memiliki kompetensi yang menjadi syarat untuk melaksanakan pendidikan dan pengajaran. Guru yang memiliki kompetensi pedagogi akan memberi pengaruh terhadap siswa karena dengan guru yang memiliki kompetensi ini cenderung menjadikan pembelajaran dikelas menjadi lebih menyenangkan dan siswa tidak merasa bosan. Dengan persiapan mengajar guru akan mantap di depan kelas, perencanaan yang matang dapat menimbulkan inisiatif dan kreativitas guru dalam mengajar. Dan juga dapat meningkatkan interaksi belajar mengajar antara guru dan siswa. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dapat dirumuskan fokus penelitian sebagai berikut: 1) Bagaimana kompetensi pedagogi guru mata pelajaran PAI di SMP Negeri 2 Kajen?, 2) Bagaimana keaktifanosiswaopadaomata pelajaran PAI di SMP Negeri 2 Kajen?, 3) Bagaimana implikasi kompetensi pedagogi guru mata pelajaran PAI terhadap keaktifan siswa?. Tujuan penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut: 1) Mendeskripsikan kompetensi pedagogi guru pada mata pelajaran PAI di SMP Negeri 2 Kajen, 2) Mendeskripsikan keaktifan siswa pada mata pelajaran PAI di SMP Negeri 2 Kajen, 3) Menganalisis implikasi kompetensi pedagogi guru mata pelajaran PAI terhadap keaktifan siswa. Jenis pendekatanoyang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatanokualitatif dengan menggunakan studi kasus di SMP Negeri 2 Kajen. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara sebagai teknik yang paling dominan digunakan. Teknik analisis data dalam skripsi ini menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kompetensi pedagogi guru sudah baik dengan indikator guru di SMP Negeri 2 Kajen sebanyak 92.5% guru lolos kualifikasi dan 65% lolos sertifikasi dan keterlibatan guru dalam berbagai kegiatan. 2) keaktifan siswa dilihat dari motivasi guru, metode yang lebih variatif, serta ragam pendekatan belajar. Dari ketiga indikator menjadikan siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran. 3) implikasi kompetensi pedagogi guru mata pelajaran PAI dapat dilihat dari kemampuan guru dalam memahami karakteristik siswa, perencanaan pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, dan mengembangkan potensi siswa. Dari indikator tersebut berimplikasi terhadap siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran PAI.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Implikasi, Kompetensi Pedagogi, Keaktifan Siswa | ||||||||
Subjects: | 200 RELIGION (AGAMA) > 2X0 ISLAM UMUM > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam 300 SOCIAL SCIENCE ( ILMU SOSIAL ) > 370 Education (Pendidikan) > 370 Education/Pendidikan |
||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam | ||||||||
Depositing User: | UIN Gus Dur Ftik | ||||||||
Date Deposited: | 27 Mar 2024 06:06 | ||||||||
Last Modified: | 30 Apr 2024 05:03 | ||||||||
URI: | http://etheses.uingusdur.ac.id/id/eprint/7794 |
Actions (login required)
View Item |